Pengertian Atmosfer dan Perlapisannya

Image by: Sciencemag

PENGERTIAN ATMOSFER
Atmosfer merupakan selimut tebal yang secara menyeluruh menutupi bumi.

Berat total atmosfer diperkirakan sekitar 56.1014 ton. Sekitar separuh berat ini berada dibawah ketinggian 6000 m (18.000 kaki) dan lebih dari 99% berada dalam ketinggian sampai 30 km (20 mil) (dalam Tukidi, 2007).

Tanpa atmosfe, tidak ada kehidupan di bumi dan tidak akan terjadi awan, angin serta cuaca.

Disamping sangat penting bagi kehidupan dan sebagai media bagi proses cuaca, atmosfer berfungsi sebagai selimut pelindung bagi bumi terhadap tenaga penuh matahari pada waktu siang hari dan menghalangi hilangnya panas yang berlebihan pada malam hari.

Tanpa atmosfer, suhu bumi dapat meningkat menjadi 93,3°C pada siang hari dan turun mendekati 148,9°C pada malam hari.

Jadi, atmosfer merupakan sumber perilaku iklim di bumi, dan berpengaruh terhadap proses kehidupan permukaan bumi.

Atmosfer juga melindungi bumi dari pecahan-pecahan meteor luar atmosfer bumi.










iklan tengah