Pemilihan OSIS SMA Santo Bernardus Pekalongan

Pemilihan OSIS SMA Santo Bernardus Pekalongan
Jumat, 22 September 2017 SMA Santo Bernardus Pekalongan mengadakan pemilihan ketua OSIS periode 2017/2018.

Ada tiga pasangan calon ketua dan wakil ketua. Dari ketiga pasang calon tersebut, masing-masing memiliki visi dan misi yang menarik, yaitu sama-sama ingin mewujudkan siswa SMA Santo Bernardus menjadi lebih baik lagi.

Saya tidak begitu hapal nama masing-masing calon, hanya wajahnya saja yang mudah di ingat.

Secara umum, pelaksanaan kegiatan pemilihan osis pada tahun ini cukup baik, mulai dari susunan acaranya, kegiatan debat, dan proses penghitungan suara.

Hanya saja, ketika kegiatan debat berlangsung, banyak diantara siswa siswi yang asik ngobrol dengan temannya. Jadi, kesaanya para siswa kurang antusias dengan kegiatan ini, selain itu juga mereka kurang memperhatikan proses perdebatan antar calon.

Namun meskipun demikian, mereka kembali antusias ketika proses penghitungan suarat suara.

Dan ternyata hasil akhir dari kegiatan penghitungan suara menunjukan bahwa calon pasangan yang terpilih adalah calon nomor urut satu, yaitu Josephine dan (...lupa namanya..).

Dibawah ini adalah beberapa moment pemilihan ketua osis pada hari  ini.
Proses pemungutan suara

Siswa Siswi SMA Santo Bernardus Pekalongan sedang menunggu proses penghitungan suara
Proses penghitungan suara

iklan tengah