Soal UN Dampak Interaksi Desa-Kota
1. Pernyataan:
1) kekurangan air bersih
2) urbanisasi semakin tinggi
3) daerah kumuh dan miskin semakin berkembang
4) kekurangan tenaga kerja produktif
5) kawasan hijau kian berkurang
Dampak negatif yang dirasakan desa akibat adanya interaksi desa-kota ditunjukkan oleh nomor...
a. 1 dan 3
b. 1 dan 5
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 4 dan 5
Jawaban: e. 4 dan 5
2. Akibat interaksi desa-kota antara lain:
1) lahirnya permukiman kumuh dan miskin (slum area)
2) meningkatkan keanekaragaman mata pencaharian
3) meningkatkan pendapatan penduduk
4) menumbuhkan kesadaran penduduk tentang pentingnya pendidikan
5) menimbulkan pemekaran wilayah
Dampak interaksi desa-kota yang dapat dirasakan oleh masyarakat desa terdapat pada angka...
a. 1, 2, dan 4
b. 1, 2, dan 5
c. 1, 3, dan 5
d. 2, 3, dan 4
e. 3, 4, dan 5
Jawaban: d. 2, 3, dan 4
3. Dalam pola keruangan, selalu ada interaksi kota dan desa. Salah satu manfaat interaksi dengan kota tampak pada kehidupan masyarakat pedesaan, yaitu...
a. Kondisi masyarakat statis
b. Ciri masyarakat bergaul tetap
c. Pekerjaan relatif tidak mengalami perubahan
d. Hubungan antara desa dan kota cenderung statis
e. Gaya kehidupan masyarakat desa mulai mengalami perubahan
Jawaban: e. Gaya kehidupan masyarakat desa mulai mengalami perubahan
4. Dampak interaksi desa-kota dalam kehidupan sehari-hari bagi desa adalah...
a. Desa menjadi lebih maju dalam ilmu pengetahuan
b. Sumber tenaga terlatih di desa bertambah
c. Pusat perbelanjaan ada di mana-mana
d. Fasilitas pendidikan desa semakin lengkap
e. Fasilitas kesehatan desa semakin terjamin
Jawaban: a. Desa menjadi lebih maju dalam ilmu pengetahuan
5. Interaksi desa-kota menimbulkan dampak positif dan negatif bagi kedua wilayah. Salah satu dampak positif interaksi desa-kota bagi desa adalah...
a. berkurangnya jumlah pengangguran di desa
b. terpenuhinya kebutuhan akan tenaga kerja
c. kurangnya tenaga kerja di sektor agraris
d. tercukupinya kebutuhan bahan pangan
e. meningkatnya tindak kriminalitas
Jawaban: a. berkurangnya jumlah pengangguran di desa
6. Urbanisasi menyebabkan pertumbuhan penduduk kota senantiasa meningkat. Peningkatan jumlah penduduk tersebut berasal dari arus masuk. Upaya yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut adalah...
A. Membangun pusat-pusat perekonomian di desa
B. Mengoptimalkan daya dukung kawasan lahan desa
C. Menganekaragaman jenis mata pencaharian penduduk
D. Meningkatkan produktivitas pertanian lahan desa
E. Mengintensiftakan penggunaan lahan di desa
Jawaban: A. Membangun pusat-pusat perekonomian di desa
7. Interaksi desa dan kota menimbulkan dampak positif dan negatif. Contoh dampak positif interaksi desa-kota bagi wilayah perdesaan adalah...
A. Tersedia banyak tenaga kerja di desa
B. Hasil pertanian di desa meningkat
C. Produk yang dihasilkan penduduk desa dipasarkan di daerah terpencil
D. Tingkat pendidikan di desa semakin maju
E. Jumlah penduduk kelompok muda bertambah
Jawaban: D. Tingkat pendidikan di desa semakin maju
8. Interaksi desa-kota dapat menyebabkan dampak negatif bagi desa dan kota. Contoh dampak negatif bagi kota, yaitu meningkatnya jumlah penduduk miskin. Dampak negatif tersebut terjadi karena interaksi desa-kota berupa...
A. Bertambahnya penjualan barang dari kota ke desa
B. Tingginya arus urbanisasi karena faktor ekonomi
C. Berkurangnya jumlah tenaga kerja di perkotaan
D. Terjadi alih fungsi lahan pertanian secara drastis
E. Bertambahnya arus keluar karena polusi udara
Jawaban: B. Tingginya arus urbanisasi karena faktor ekonomi
9. Interaksi desa-kota berpengaruh dalam berbagai bidang kehidupan, termasuk kualitas penduduk. Dampak positif interaksi desa-kota bagi desa ditinjau dari bidang kehidupan tersebut yaitu...
A. Mudahnya mendapatkan barang kebutuhan sehari-hari
B. Bertambahnya tingkat pengetahuan masyarakat
C. Berkurangnya jumlah pengangguran masyarakat
D. Mudahnya pemasaran produk desa ke kota
E. Besarnya peluang masuk penanaman modal
Jawaban: B. Bertambahnya tingkat pengetahuan masyarakat
10. Kawasan perdesaan dan perkotaan merupakan landskap yang saling berkaitan. Interaksi desa-kota yang menguntungkan bagi desa yaitu...
A. Membatasi jenis mata pencaharian penduduk
B. Mendorong terjadinya proses pemekaran wilayah
C. Meluasnya permukiman kumuh yang bersifat ilegal
D. Meningkatkan kesadaran penduduk terhadap pendidikan
E. Memenuhi kebutuhan tenaga kerja di sekotor pertanian
Jawaban: D. Meningkatkan kesadaran penduduk terhadap pendidikan
11. Keunikan dan kergaman wilayah yang berbeda-beda mendorong terjadinya interaksi antarwilayah seperti desa-kota. Akan tetapi, interaksi tersebut berdampak negatif bagi desa, yaitu...
A. Munculknya daerah kumuh
B. Pengangguran terdidik bertambah
C. Muncul kawasan permukiman liar
D. Pola hidup konsumtif dan hedonis
E. Petumbuhan penduduk yang terkendali
Jawaban: D. Pola hidup konsumtif dan hedonis
12. Interaksi desa dan kota berdampak pada berbagai bidang. Salah satu dampak interaksi desa dan kota pada bidang ekonomi yaitu...
A. Terbentuk permukiman baru di tepi kota
B. Mobilitas penduduk desa ke kota meningkat
C. Harga bahan pangan di desa mengalami kenaikan
D. Muncul pusat perdagangan di perbatasan desa-kota
E. Terjadi hubungan saling ketergantungan antara desa dan kota
Jawaban: D. Muncul pusat perdagangan di perbatasan desa-kota
13. Dampak positif interaksi desa-kota bagi desa adalah...
A. Urbanisasi meningkat
B. Tenaga kerja tersedia banyak
C. Pasokan bahan pangan terpenuhi
D. Sarana dan prasarana transportasi meningkat
E. Jaringan pemasaran produk industri lebih luas
Jawaban: D. Sarana dan prasarana transportasi meningkat
14. Intraksi desa-kota berdampak positif dan negatif bagi kedua wilayah. Dampak positif interaksi desa-kota bagi desa adalah...
A. Meningkatnya pendidikan
B. Terjaganya nilai-nilai tradisi
C. Meningkatnya budaya konsumtif
D. Meningkatnya gaya hidup mewah
E. Berkembangnya sikap individualis
Jawaban: A. Meningkatnya pendidikan
15. Interaksi desa-kota berdampak positif dan negatif bagi kedua wilayah. Dampak positif interaksi desa-kota bagi desa adalah...
A. Meningkatnya bahan pangan
B. Meluasnya lahan pertanian
C. Bertambahnya tenaga kerja
D. Meningkatnya pendapatan penduduk
E. Meluasnya pemasaran produk industri
Jawaban: D. Meningkatnya pendapatan penduduk
16. Pernyataan:
(1) Tumbuh kawasan kumuh dan miskin
(2) Banyak lahan pertanian yang terbengkelai
(3) Dekadensi moral pada masyarakat desa
(4) Perubahan orientasi mata pencaharian penduduk desa
(5) Tingkat pendidikan masyarakat desa menurun
(6) Angka pengangguran meningkat
Dampak interaksi desa-kota bagi desa ditunjukkan oleh angka...
A. 1, 2, dan 3
B. 2, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 6
D. 3, 4, dan 5
E. 4, 5, dan 6
Jawaban: B. 2, 3, dan 4
17. Interaksi desa dengan kota menimbulkan dampak bagi kedua wilayah. Dampak positif interaksi desa-kota bagi kota adalah...
A. Muncul permukiman kumuh
B. Koperasi usaha tani semakin berkembang
C. Penambahan jumlah kendaraan bermotor
D. Pemasaran produk kota hingga ke pelosok desa
E. Meningkatnya jumlah penduduk kota
1 komentar