Soal TKP Kreativitas dan Inovasi
Segi penilaian ini digunakan untuk melihat tingkat kreativitas dan kemampuan calon CPNS dalam menciptakan terobosan-terobosan baru yang positif dan signifikan dalam pengembangan dirinya.
Contoh Soal
1. Anda diminta atasan anda untuk membantunya weekend ini di kantor menyelesaikan beberapa tugas penting. Namun dalam perjalanan menuju ke kantor, kendaraan yang anda tumpangi tiba-tiba rusak sehingga harus diperbaiki terlebih dahulu, dan membutuhkan waktu beberapa menit agar bisa digunakan lagi, sedangkan atasan anda telah menelpon berulang kali meminta anda segera datang ke kantor karena dia sangat membutuhkan bantuan anda
2. Anda telah bekerja sesuai dengan SOP yang perusahaan berikan kepada setiap karyawan dengan jelas, sudah terdokumentasi sebagai panduan bagi setiap karyawan dalam bekerja dan telah menerapkannya setiap hari dengan baik, namun terkadang ada kondisi dimana sebuah masalah yang timbul tidak dijelaskan bahkan tidak ada di dalam SOP yang perusahaan berikan, yang akan anda lakukan
3. Anda diminta atasan anda untuk menyelesaikan sebuah masalah di dalam pekerjaan karena atasan anda menilai anda karyawan yang paling mampu mengatasinya dengan baik dan efektif. Namun ketika di tengah jalan penyelesaian yang anda berikan terhadap permasalahan tersebut sedikit kurang optimal untuk memberikan solusi terbaik seperti yang diharapkan perusahaan, yang anda lakukan
4. Beberapa minggu yang lalu atasan anda pernah memberitahu anda bahwa dia mempunyai jadwal untuk bisa menandatangani kontrak dengan beberapa orang klien baru dalam beberapa minggu ke depan untuk pengembangan perusahaan, namun tampaknya atasan anda lupa akan hal tersebut karena terlalu sibuk mengurusi banyak hal dan sering tidak berada dikantor karena pergi ke luar kota, sebagai seorang asisten yang akan anda lakukan adalah
5. Anda diminta oleh atasan anda untuk menyiapkan sebuah presentasi untuk bertemu dengan client besok pagi. Presentasi anda besok pagi akan menjadi penentu bagi kelanjutan kerja sama perusahaan dengan si client, atasan anda meminta anda untuk membuat presentasi yang bagus dan membuat client antusias untuk tau lebih jauh, sikap anda
6. Semenjak musim kemarau melanda negeri ini terutama didaerah tempat tinggal anda. Membuat masyarakat disekitar harus berhemat dalam penggunaan air untuk kebutuhan rumah tangga dan keperluan sehari-hari lainnya. Satu satunya sumber air yaitu berasal dari air PDAM yang mengalir disetiap rumah warga. Namun akhir-akhir ini aliran air tersebut sering mati, terutama pada saat pagi hari dimana semua orang membutuhkannya untuk berbagai aktivitas mulai dari memasak sampai dengan untuk kebutuhan mandi sebelum menjalankan aktivitas. Hal apa yang akan anda lakukan
7. Anda akan ditugaskan oleh atasan anda untuk menjadi panitia pameran yang akan memperkenalkan produk produk perusahaan, termasuk menjual beberapa produk untuk melihat respon pembeli. Pameran tersebut akan diikuti oleh banyak perusahaan yang juga memperkenalkan produk meraka ada yang setipe dengan anda dan ada juga yang berbeda, untuk menarik pengunjung apa yang anda lakukan
8. Saya sangat senang melakukan perjalanan dan berpetualang karena...
9. Dalam menghadapi sebuah permasalahan, biasanya saya mempunyai ide-ide yang.....
10. Perusahaan membutuhkan masukan terkait sistem kerja baru dan fasilitas karyawan untuk tahun depan. Saya akan....
11. Menghadapi sebuah kondisi baru saya selalu merasa.....
12. Divisi tempat saya bekerja sedang mengalami masalah manajemen keuangan yang sangat serius. Saya akan.....
13. Terkait dengan ide-ide baru dan cara-cara baru dalam bekerja, menurut saya...
14. Menurut saya, kekuatan terbesar dalam diri saya yang harus diperhatikan oleh rekan kerja saya adalah...
15. Dalam menghadapi permasalahan, teman-teman kantor biasanya mencari saya untuk...
16. Menurut saya, pekerjaan baru dari kantor adalah....
17. Saya dipindahkan ke tempat kerja baru dan diminta menyelesaikan pekerjaan ayng ditinggalkan oleh pegawai sebelumnya. Saya akan...
18. Saat harus mengerjakan sebuah presentasi untuk tugas kerja, saya akan...
19. Menurut saya cara terbaik untuk meningkatkan keuntungan produksi dari kantor saya adalah...
20. Saat mengisi hari libur, hal yang biasa saya lakukan adalah...
21. Dalam setiap rapat tim kerja, usulan-usulan yang saya berikan selalu ditolak oleh anggota tim yang lain. Saya akan...
22. Saya dimintai pendapat oleh atasan saya terkait sebuah permasalahan yang ada di kantor saya. Saya akan....
23. Menghadapi sistem kerja yang baru saya...
a. Biasa saja
b. Terganggu
c. Senang
d. Penasaran
e. Menolak
24. Kinerja organisasi berjalan cukup efisien, namun pimpinan terkesan mengontrol situasi dengan sangat ketat. Sikap saya adalah …
25. Saya mengajukan suatu usulan untuk atasan saya namun usulan tersebut menurut atasan saya kurang tepat. Sikap saya adalah .
26. Saya ditugaskan di front office untuk melayani tamu pimpinan. Pada saat pimpinan saya tidak berada di tempat dan ada tamu pimpinan yang memerlukan keputusan segera, sedangkan atasan tidak dapat dihubungi, maka sikap saya adalah ….
27. Pimpinan kantor menggelar rapat kerja membahas penyusunan rencana kerja untuk tahun anggaran depan. Setiap pegawai diharapkan mempersiapkan usulan untuk kegiatan tahun depan. Respon saya…
28. Organisasi saya sedang mengalami masalah internal, sikap saya
29. Ketika sedang melakukan presentasi, kancing baju Pak Benny, yang juga atasan anda, terlepas satu buah di bagian perut. Hal ini sangat mengganggu jalannya presentasi. Namun tampaknya tak ada yang berani memberitahu Pak Benny.
Bagaimana sikap anda ?
30. Seorang kawan memiliki isteri yang akan melahirkan, dan karena tidak memiliki biaya Rumah Sakit, maka dia meminjam uang dari anda, padahal uang anda hanya cukup untuk kebutuhan sehari-hari.
31. Sebagai pegawai, hal terpenting yang harus dilakukan menurut saya...
32. Atasan meminta saya untuk melakukan sebuah pekerjaan yang di luar kemampuan saya. Saya akan
33. Hasil survey menunjukkan bahwa saat ini perusahaan kami berada di urutan ketiga perusahaan terbaik di kota kami. Untuk menjadi yang terbaik cara yang harus dilakukan menurut saya adalah
34. Dalam memberikan sebuah gagasan, saya dikenal sebagai orang yang
35. Dalam menyelesaikan suatu pekerjaan biasanya saya senang melakukannya dengan cara yang
36. Jika rencana saya melakukan inovasi pekerjaan ditentang oleh rekan kerja saya,maka
37. Jika Anda berkeinginan untuk menjadi orang yang besar, maka Anda harus...
38. Karena suatu permasalahan, kantor saya mengalami keterlambatan gaji karyawan. Padahal anak saya sangat membutuhkan uang untuk membayar biaya sekolah. Yang saya lakukan...
39. Seringkali terjadi kelalaian ketika kita memesan makanan, pelayan tidak langsung memberitahukan jika makanan yang kita pesan tersebut sudah habis. Menurut anda sebagai pelanggan yang perlu ditanggulangi dari hal tersebut adalah.....
40. Hari ini anda kehujanan ketika sedang pulan kantor, maka anda akan....
41. Jika suatu saat anda terpilih menjadi seorang pemimpin organisasi terbesar di Indonesia, hal pertama yang saudara lakukan adalah...
42. Rumah kost yang baru anda tempati merupakan bangunan lama dengan dekorasi yang sudah ketinggalan jaman, banyak barang-barang tua yang tidak lagi dapat digunakan dengan baik. Mengenai hal ini saya...
43. Agar semua warga yang tinggal di RT anda dapat mengikuti acara pengajian rutin, maka sebagai panitia kegaitan tersebut anda akan...
44. Agar semua pegawai di kantor anda dapat mengikuti tes kesehatan anti narkoba, maka sebagai panitia kegiatan tersebut anda akan...
45. Atasan saya memberi kesempatan bagi saya untuk mewakilinya di sebuah rapat karena beliau sedang diluar kota dan meminta saya memberi usulan atas beberapa permasalahan kantor. Sikap anda adalah...
46. Kinerja perusahaan berjalan cukup efisien, karena pimpinan sangat disiplin dan tegas. Sikap saya adalah...
47. Menurut saya cara yang dapat ditempuh perusahaan untuk meningkatkan keuntungan dari penjualan produk adalah....
48. Saat sedang rapat bersama seluruh divisi tempat saya bekerja, saya biasanya memberikan masukan berupa pendapat tetapi beberapa teman juga memberikan pendapat, sikap saya akan hal ini..
49. Saya ditugaskan menggantikan rekan yang sedang sakit di ruang administrasi. Ada beberapa pelanggan melakukan komplain dan meminta ganti rugi. Sedangkan atasan saya juga tidak sedang berada di tempat maka saya...
50. Anda adalah seorang anggota unit biasa. Saat ini unit anda dihadapkan pada situasi rumit yang membutuhkan pengambila keputusan saat ini juga dari pimpinan unit, padahal pimpinan unit baru tiba di kantor 4 jam lagi. Sikap anda adalah......
51. Saya akan ditugaskan untuk melakukan sebuah penelitian di sebuah wilayah terpencil. Yang akan saya lakukan adalah...
52. Pemerintah memberikan arahan kepada seluruh perusahaan agar memperhatikan keberlangsungan lingkungan, salah satunya dengan mengurangi penggunaan kertas dalam kegiatan perusahaan. Dengan demikian perusahaan saya pun memberi arahan seperti itu kepada karyawannya. Sebagai karyawan saya akan.....
53. Orang yang gagal dalam usahanya menurut saya dikarenakan...
54. Ketika atasan saya tidak berada di kantor, terjadi permasalahan di kantor yang membutuhkan kebijaksanaanya. Maka saya akan...
55. Untuk mempertahankan prestasi dalam sebuah kompetisi, maka yang harus dilakukan adalah...
56. Apa yang anda lakukan sebagai anggota biasa dalam suatu unit untuk mengambil keputusan disaat pimpinan tidak ada...
57. Ketika harus menyusun suatu makalah saya akan...
58. Pimpinan perusahaan mengadakan rapat untuk menyusun rencana kerja setahun kedepan dan setiap pegawai diwajibkan untuk hadir dan memberikan usulannya. Respon saya...
59. Saat diberikan kesempatan untuk sebuah tantangan pekerjaan baru, biasanya saya...
60. Tempat saya bekerja meminta pegawai untuk mengajukan masukan-masukan yang dapat membantu dalam meningkatkan produktivitas. Yang saya lakukan...
61. Menurut saya hal terpenting yang harus dilakukan untuk memenangkan persaingan dunia usaha masa kini adalah....
62. Persaingan usaha yang ada saat ini membuat para pengusaha kecil semakin terhimpit oleh permasalahan dalam pemasaran. Sebagai salah satu pelaku usaha kecil yang merasakan dampak tersebut, yang Anda lakukan.....
63. Jika harus menilai diri sendiri, saya merupakan tipe orang yang....
64. Hasil survei menunjukkan bahwa saat ini perusahaan kami berada di urutan ketiga perusahaan terbaik di kota kami. Untuk menjadi yang terbaik cara yang harus dilakukan menurut saya adalah...
Aspek kreativitas kerja dan inovasi bertujuan untuk mengukur apakah Anda memiliki kreativitas atau daya cipta untuk membuat sesuatu yang baru/inovasi. Inovasi dapat berupa benda secara fisik, cara melakukan, sistem yang akan digunakan, ataupun hal lainnya.
Seseorang yang membuat inovasi akan terindikasi bahwa inovasi yang ditemukan memiliki:
Tips
Seseorang yang membuat inovasi akan terindikasi bahwa inovasi yang ditemukan memiliki:
- Sifat keterbaruan, yang dimaksud adalah tidak bersifat sama dengan inovasi yang sudah ada (tidak plagiat).
- Sifat optimal, misalnya hasil yang dicapai lebih cepat pencapaiannya, lebih hemat sumber daya, dan sebagainya.
- Kelebihan tertentu jika dibandingkan dengan yang lama. Misalnya sistem yang ditemukan lebih baik daripada sistem yang sedang digunakan saat ini, ataupun kelebihan lain yang signifikan.
Kreativitas dan inovasi dalam jangka panjang dan kontinu mampu membawa perubahan yang mengarah ke keadaan yang lebih baik.
Tips
- Berani mencoba mengerjakan suatu rutinitas dengan cara yang berbeda dari biasanya. Misalnya pergi ke kantor dengan rute atau kendaraan yang berbeda.
- Melatih diri memikirkan suatu ide yang belum pernah terlintas dalam benak (thinking out of the box)
- Menyelesaikan masalah dengan cara yang optimal
- Selalu menyiapkan rencana cadangan
- Perbanyak referensi dengan membaca
- Latihlah untuk bertukar ide dan gagasan dengan orang lain yang lebih ahli
- Mau menerima masukan
- Pada soal ini bisanya terdapat unsur baru dari pekerjaan. Oleh karena itu, pilihlah jawaban yang kreatif, bebas, dan out of the box
Contoh Soal
1. Anda diminta atasan anda untuk membantunya weekend ini di kantor menyelesaikan beberapa tugas penting. Namun dalam perjalanan menuju ke kantor, kendaraan yang anda tumpangi tiba-tiba rusak sehingga harus diperbaiki terlebih dahulu, dan membutuhkan waktu beberapa menit agar bisa digunakan lagi, sedangkan atasan anda telah menelpon berulang kali meminta anda segera datang ke kantor karena dia sangat membutuhkan bantuan anda
- Berusaha secepatnya ke kantor dengan mencoba untuk berjalan kaki
- Menunggu kendraan sampai selesai diperbaiki dan meminta atasan menunggu
- Meminta bantuan atasan di kantor agar segera dijemput dilokasi kerusakan kendraan yang anda tumpangi
- Berjalan kaki sambil berusaha mencari tumpangan untuk ke kantor
- Meminta pengemudi kendraan yang anda tumpangi untuk memperbaiki kendraannya dengan cepat
d. Berjalan kaki sambil berusaha mencari tumpangan untuk ke kantor
2. Anda telah bekerja sesuai dengan SOP yang perusahaan berikan kepada setiap karyawan dengan jelas, sudah terdokumentasi sebagai panduan bagi setiap karyawan dalam bekerja dan telah menerapkannya setiap hari dengan baik, namun terkadang ada kondisi dimana sebuah masalah yang timbul tidak dijelaskan bahkan tidak ada di dalam SOP yang perusahaan berikan, yang akan anda lakukan
- Tetap mengikuti sop yang ada meskipun pekerjaan selesai jadi sangat lama dan mengganggu kinerja
- Meminta bantuan kepada rekan karyawan yang lain untuk dicarikan solusi terbaik
- Melihat dari kondisi yang ada dan saya sesuaikan dengan misi perusahaan agar pekerjaan cepat terselesaikan
- Menyuruh atasan untuk meriview kembali sop yang ada agar karyawan dapat bekerja dengan baik
- Memikirkan penyelesaian yang sekira cocok dan bisa saya kerjakan sesuai kemampuan saya dan misi perusahaan
c. Melihat dari kondisi yang ada dan saya sesuaikan dengan misi perusahaan agar pekerjaan cepat terselesaikan
3. Anda diminta atasan anda untuk menyelesaikan sebuah masalah di dalam pekerjaan karena atasan anda menilai anda karyawan yang paling mampu mengatasinya dengan baik dan efektif. Namun ketika di tengah jalan penyelesaian yang anda berikan terhadap permasalahan tersebut sedikit kurang optimal untuk memberikan solusi terbaik seperti yang diharapkan perusahaan, yang anda lakukan
- Saya akan merubah semua solusi yang ada dan membuat penyelesaian baru
- Saya meminta atasan untuk memberikan saya waktu lebih untuk memikirkannya
- Saya melakukan modifikasi atas keputusan tersebut, terkadang modifikasi kecil sudah cukup
- Mengembalikan tugas tersebut kepada atasan untuk di limpahkan kapada karyawan lain
- Memikirkan cara yang paling efektif dari penyelesaian sebelumnya
c. Saya melakukan modifikasi atas keputusan tersebut, terkadang modifikasi kecil sudah cukup
4. Beberapa minggu yang lalu atasan anda pernah memberitahu anda bahwa dia mempunyai jadwal untuk bisa menandatangani kontrak dengan beberapa orang klien baru dalam beberapa minggu ke depan untuk pengembangan perusahaan, namun tampaknya atasan anda lupa akan hal tersebut karena terlalu sibuk mengurusi banyak hal dan sering tidak berada dikantor karena pergi ke luar kota, sebagai seorang asisten yang akan anda lakukan adalah
- Mengingatkan atasan bahwa punya rencana untuk bertemu klien
- Membuat rencana pertemuan dan memberitahu atasan untuk disetujui
- Membuat rencana pertemuan dengan klien atasan dan memberitahukannya
- Memberitahu atasan bahwa dia harus bertemu klien untuk urusan bisnis dalam waktu dekat
- Menunggu atasan membicarakannya lagi, lalu baru melakukan persiapan pertemuan
b. Membuat rencana pertemuan dan memberitahu atasan untuk disetujui
5. Anda diminta oleh atasan anda untuk menyiapkan sebuah presentasi untuk bertemu dengan client besok pagi. Presentasi anda besok pagi akan menjadi penentu bagi kelanjutan kerja sama perusahaan dengan si client, atasan anda meminta anda untuk membuat presentasi yang bagus dan membuat client antusias untuk tau lebih jauh, sikap anda
- Saya akan membuat presentasi yang sangat detail agar bisa tersampaikan pada intinya
- Saya akan menggunakan bahasa santai dan sedikit candaan ketika presentasi berlangsung
- Membuat presentasi yang memuat penjelasan secara terperinci
- Membuat presentasi dengan sedikit tulisan dan beberapa gambar
- Membuat presentasi yang memuat inti dari setiap poin yang saya sampaikan
e. Membuat presentasi yang memuat inti dari setiap poin yang saya sampaikan
6. Semenjak musim kemarau melanda negeri ini terutama didaerah tempat tinggal anda. Membuat masyarakat disekitar harus berhemat dalam penggunaan air untuk kebutuhan rumah tangga dan keperluan sehari-hari lainnya. Satu satunya sumber air yaitu berasal dari air PDAM yang mengalir disetiap rumah warga. Namun akhir-akhir ini aliran air tersebut sering mati, terutama pada saat pagi hari dimana semua orang membutuhkannya untuk berbagai aktivitas mulai dari memasak sampai dengan untuk kebutuhan mandi sebelum menjalankan aktivitas. Hal apa yang akan anda lakukan
- Mengajukan protes kepada pihak penyedia jasa air yaitu PDAM agar pada saat pagi hari aliran air tidak mati karena ini merupakan hak warga
- Santai saja, saya bisa meminta air untuk kebutuhan memasak dan mandi kepada tetangga
- Menggunakan air seadanya untuk memasak dan kebutuhan mandi sebelum berangkat ke kantor agar tidak terlambat
- Meminta suami/istri untuk membeli air gallon setiap harinya untuk kebutuhan memasak dan mandi anggota kelurga
- Menampung air dimalam hari sebagai cadangan untuk kebutuhan dipagi hari
e. Menampung air dimalam hari sebagai cadangan untuk kebutuhan dipagi hari
7. Anda akan ditugaskan oleh atasan anda untuk menjadi panitia pameran yang akan memperkenalkan produk produk perusahaan, termasuk menjual beberapa produk untuk melihat respon pembeli. Pameran tersebut akan diikuti oleh banyak perusahaan yang juga memperkenalkan produk meraka ada yang setipe dengan anda dan ada juga yang berbeda, untuk menarik pengunjung apa yang anda lakukan
- Memperagakan produk yang berkualitas di estalase agar banyak yang tertarik
- Membuat pengunjung nyaman dengan stand anda dengan menyediakan tempat duduk dll
- Selalu bersikap ramah terhadap pengunjung yang lewat dan mempersilakan untuk mampir
- Membuat konsep stand pameran yang menarik
- Membuat stand pameran yang besar agar semua pengunjung bisa muat di stand anda
d. Membuat konsep stand pameran yang menarik
8. Saya sangat senang melakukan perjalanan dan berpetualang karena...
- Memberikan energi baru untuk bekerja
- Dapat melakukan hal-hal baru
- Dapat melupakan beban pekerjaan
- Membuat hati menjadi tenang
- Bisa bertemu dengan banyak orang baru
B
9. Dalam menghadapi sebuah permasalahan, biasanya saya mempunyai ide-ide yang.....
- Sama dengan banyak orang
- Segar dan memberi solusi
- Sedikit ketinggalan zaman
- Biasa saja
- Bisa diterima banyak orang
b. Segar dan memberi solusi
10. Perusahaan membutuhkan masukan terkait sistem kerja baru dan fasilitas karyawan untuk tahun depan. Saya akan....
- Membiarkan orang lain mengajukan ide terlebih dahulu
- Memberi masukan jika diperintahkan oleh atasan
- Tidak ikut memberikan masukan
- Memberi masukan sistem kerja yang efektif untuk perusahaan dan karyawan
- Mendukung ide dari teman dekat saya
d. Memberi masukan sistem kerja yang efektif untuk perusahaan dan karyawan
11. Menghadapi sebuah kondisi baru saya selalu merasa.....
- Takut
- Tidak yakin
- Biasa saja
- Senang
- Antusias
D
12. Divisi tempat saya bekerja sedang mengalami masalah manajemen keuangan yang sangat serius. Saya akan.....
- Mencari peluang untuk pindah ke divisi lain yang lebih sehat manajemennya
- Mencoba mencari solusi dari divisi lain yang pernah mengalami hal serupa
- Tetap bekerja seperti biasa dan tidak ikut memikirkannya
- Membiarkan itu menjadi urusan manajer keuangan
- Menganalisis sumber masalah dan membantu mencari alternatif solusi
E
13. Terkait dengan ide-ide baru dan cara-cara baru dalam bekerja, menurut saya...
- Sebaiknya menggunakan ide dan cara kerja yang sudah teruji lama
- Sangat diperlukan untuk mencari alternatif baru yang lebih efektif
- Jangan dipaksakan apabila memiliki resiko yang besar
- Hanya boleh dilakukan saat perusahaan bermasalah
- Memiliki peluang keberhasilan yang sama besar dengan peluang kegagalan
b. Sangat diperlukan untuk mencari alternatif baru yang lebih efektif
14. Menurut saya, kekuatan terbesar dalam diri saya yang harus diperhatikan oleh rekan kerja saya adalah...
- Kebaikan
- Kemampuan
- Kecerdasan
- Kreativitas
- Kedisiplinan
d. Kreativitas
15. Dalam menghadapi permasalahan, teman-teman kantor biasanya mencari saya untuk...
- Meminta pertimbangan
- Mencurahkan perasaan
- Tidak ada yang mencari saya
- Menenangkan hati
- Mencari solusi
E
16. Menurut saya, pekerjaan baru dari kantor adalah....
- Tantangan yang menyenangkan
- Hal yang harus saya hindari
- Sesuatu yang biasa
- Mengganggu kenyamanan
- Terpaksa saya terima
A
17. Saya dipindahkan ke tempat kerja baru dan diminta menyelesaikan pekerjaan ayng ditinggalkan oleh pegawai sebelumnya. Saya akan...
- Menolak pekerjaan tersebut
- Meneruskan pekerjaan berdasarkan hasil yang telah dicapai sebelumnya
- Meneruskan pekerjaan dan hanya menggunakan hasil pekerjaan lam yang sesuai dengan ide dan cara saya
- Menunda penyelesaian pekerjaan tersebut
- Mengabaikan pekerjaan tersebut dan memulai pekerjaan baru
B
18. Saat harus mengerjakan sebuah presentasi untuk tugas kerja, saya akan...
- Meminta bantuan dari teman yang telah melakukan presentasi
- Menggunakan hasil kerja saya sebagai bahan utama
- Menggunakan presentasi teman dan memodifikasinya
- Mencari banyak sumber di kantor saya
- Menyuruh orang untuk membuatkan presentasi saya
B
19. Menurut saya cara terbaik untuk meningkatkan keuntungan produksi dari kantor saya adalah...
- Menurunkan harga jual produk
- Memperluas jaringan pemasaran
- Melakukan efisiensi gaji karyawan
- Memperbanyak jenis produk
- Mencari bahan baku yang lebih murah
B
20. Saat mengisi hari libur, hal yang biasa saya lakukan adalah...
- Beristirahat saja di rumah
- Mengunjungi teman dan saudara
- Mencoba dan mempelajari hal baru
- Mengerjakan tugas-tugas yang belum selesai
- Membersihkan rumah seharian
C
21. Dalam setiap rapat tim kerja, usulan-usulan yang saya berikan selalu ditolak oleh anggota tim yang lain. Saya akan...
- Tidak mengajukan usulan lagi
- Mengajukan permintaan pindah tim
- Merasa kecewa pada beberapa teman
- Tetap akan mengajukan usulan
- Biasa saja, karena usulan yang lain memang lebih bagus
D
22. Saya dimintai pendapat oleh atasan saya terkait sebuah permasalahan yang ada di kantor saya. Saya akan....
- Mencoba memberikan pendapat sesuai solusi yang pernah digunakan pada permasalahan itu
- Menyarankan atasan untuk bertanya pada teman yang lebih berpengalaman
- Memberikan solusi yang baru dan efektif menyelesaikan permasalahan
- Tidak bisa memberikan pendapat karena permasalahan tersebut asing buat saya
- Memberikan solusi standar
C
23. Menghadapi sistem kerja yang baru saya...
a. Biasa saja
b. Terganggu
c. Senang
d. Penasaran
e. Menolak
C
24. Kinerja organisasi berjalan cukup efisien, namun pimpinan terkesan mengontrol situasi dengan sangat ketat. Sikap saya adalah …
- Tidak bertindak apapun, cukup dengan mengikuti jalannya arus
- Mengusahakan keterlibatan pegawai dalam pengambilan keputusan
- Mengabaikan saja
- Melakukan apa saja yang dapat dikerjakan utuk membuat pegawai merasa penting dan dilibatkan.
- Mengingatkan pentingnya batas waktu dan tugas kepada atasan.
D. Melakukan apa saja yang dapat dikerjakan utuk membuat pegawai merasa penting dan dilibatkan. (skor 5)
25. Saya mengajukan suatu usulan untuk atasan saya namun usulan tersebut menurut atasan saya kurang tepat. Sikap saya adalah .
- Merasa sangat kecewa
- Mencoba mencari alternatif usulan lain yang lebih tepat untuk diajukan lagi
- Merasa kecewa tetapi berusaha melupakan penolakan tersebut
- Bersikeras memberikan alasan dan pembenaran atas usulan tersebut sampai dapat meyakinkan atasan saya
- Membiarkan saja
B. Mencoba mencari alternatif usulan lain yang lebih tepat untuk diajukan lagi (5)
26. Saya ditugaskan di front office untuk melayani tamu pimpinan. Pada saat pimpinan saya tidak berada di tempat dan ada tamu pimpinan yang memerlukan keputusan segera, sedangkan atasan tidak dapat dihubungi, maka sikap saya adalah ….
- Mengambil keputusan meskipun tanpa petunjuk atasan selama tidak bertentangan dengan kebijakan umum pimpinan
- Tidak berani mengambil keputusan tanpa petunjuk atasan saya
- Ragu ragu dalam mengambil keputusan tanpa petunjuk atasan saya
- Menunda nunda pengambilan keputusan tanpa petunjuk atasan saya
- Mengambil keputusan tanpa petunjuk atasan karena keadaan sangat mendesak
A. Mengambil keputusan meskipun tanpa petunjuk atasan selama tidak bertentangan dengan kebijakan umum pimpinan (skor 5)
27. Pimpinan kantor menggelar rapat kerja membahas penyusunan rencana kerja untuk tahun anggaran depan. Setiap pegawai diharapkan mempersiapkan usulan untuk kegiatan tahun depan. Respon saya…
- Berminat mengajukan suatu ide kegiatan yang akan dilaksanakan meskipun nantinya ide tersebut tidak diterima
- Tidak berminat sama sekali untuk mengajukan suatu ide kegiatan
- Akan mengajukan suatu ide kegiatan jika diminta oleh pimpinan
- Mungkin berminat untuk mengajukan suatu ide kegiatan yang akan dilaksanakan tergantung situasi dan kondisi
- Ragu ragu untuk mengajukan suatu ide kegiatan karena akan kecewa jika tidak diterima
A. Berminat mengajukan suatu ide kegiatan yang akan dilaksanakan meskipun nantinya ide tersebut tidak diterima (skor 5)
28. Organisasi saya sedang mengalami masalah internal, sikap saya
- Bagaimanapun juga publik berhak tahu, oleh karenanya saya beberkan masalah internal tersebut kepada publik
- Saya berusaha memberikan gagasan pemecahan masalah kepada pimpinan, sambil menjaga kerahasiaan masalah internal ini
- Biarlah pimpinan yang mengambil keputusan
- Saya tentu saja berusaha menjaga keamanan posisi saya agar tidak terusik
- Saya berusaha agar diri saya jangan sampai terkena imbasnya
B. Saya berusaha memberikan gagasan pemecahan masalah kepada pimpinan, sambil menjaga kerahasiaan masalah internal ini (skor 5)
29. Ketika sedang melakukan presentasi, kancing baju Pak Benny, yang juga atasan anda, terlepas satu buah di bagian perut. Hal ini sangat mengganggu jalannya presentasi. Namun tampaknya tak ada yang berani memberitahu Pak Benny.
Bagaimana sikap anda ?
- Lebih baik saya diam karena yang lainpun juga diam saja
- Saya menuliskan ke secarik kertas mengenai kancing tersebut lalu saya serahkan kepada Pak Benny
- Meskipun hal itu mengganggu jalannya presentasi namun saya tak mau ambil resiko dengan memberitahunya
- Saya takut Pak Benny tersinggung, jadi tak ada alasan untuk saya memberitahunya
- Semoga Pak Benny sadar dengan sendirinya.
B. Saya menuliskan ke secarik kertas mengenai kancing tersebut lalu saya serahkan kepada Pak Benny (skor 5)
30. Seorang kawan memiliki isteri yang akan melahirkan, dan karena tidak memiliki biaya Rumah Sakit, maka dia meminjam uang dari anda, padahal uang anda hanya cukup untuk kebutuhan sehari-hari.
- Saya meminta maaf dan mengatakan yang sebenarnya bahwa saya tidak punya uang untuk dipinjamkan
- Saya pinjamkan sisa uang saya yang sedikit tersebut
- Saya menolak meminjamkan uang saya, karena itu hanya cukup untuk kebutuhan sehari-hari
- Saya akan memberikan solusi dengan membantunya meminjam uang dari kawan lain
- Saya menyarankan agar dia meminjam dari orang lain
D. Saya akan memberikan solusi dengan membantunya meminjam uang dari kawan lain (skor 5)
31. Sebagai pegawai, hal terpenting yang harus dilakukan menurut saya...
- Melakukan pekerjaan dengan standar kinerja yang baik
- Menciptakan hubungan yang baik dan situasi yang nyaman dengan semua orang di kantor
- Patuh dan loyal kepada atasan
- Melakukan pekerjaan seperti yang sudah ditentukan oleh perusahaan
- Menciptakan terobosan-terobosan untuk kemajuan perusahaan
e. Menciptakan terobosan-terobosan untuk kemajuan perusahaan
32. Atasan meminta saya untuk melakukan sebuah pekerjaan yang di luar kemampuan saya. Saya akan
- Mempertimbangkannya sebelum memutuskan untuk menerima
- Mencoba setelah sebelumnya menjelaskan kondisi kemampuan saya
- Menerimanya dengan setengah mati
- Menolak pekerjaan tersebut
- Menerimanya dan kemudian meminta bantuan teman untuk menyelesaikannya
B Mencoba setelah sebelumnya menjelaskan kondisi kemampuan saya
33. Hasil survey menunjukkan bahwa saat ini perusahaan kami berada di urutan ketiga perusahaan terbaik di kota kami. Untuk menjadi yang terbaik cara yang harus dilakukan menurut saya adalah
- Meningkatkan kinerja perusahaan
- Membentuk opini public yang akan dapat mempengaruhi hasil survei
- Mendekati lembaga survei untuk memenangkan perusahaan kami
- Berusaha mencari kelemahan perusahaan lawan dan mengeksplornya ke masyarakat
- Tetap seperti biasa, karena hasil survei tidak begitu signifikan terhadap perkembangan perusahaan
A Meningkatkan kinerja perusahaan
34. Dalam memberikan sebuah gagasan, saya dikenal sebagai orang yang
- Memberikan solusi terbaik
- Menempuh banyak resiko
- Penuh ide baru
- Penyempurna sistem yang ada
- Memiliki gagasan rasional
C Penuh ide baru
35. Dalam menyelesaikan suatu pekerjaan biasanya saya senang melakukannya dengan cara yang
- Memberikan hasil maksimal
- Sama dengan yang biasa digunakan kebanyakan orang
- Tidak menimbulkan kesusahan pada saya
- Baru dan tidak terpikirkan oleh orang lain
- Sesuai dengan tingkat pekerjaan
D Baru dan tidak terpikirkan oleh orang lain
36. Jika rencana saya melakukan inovasi pekerjaan ditentang oleh rekan kerja saya,maka
- Saya merasa kecewa
- Saya marah, karena bagaimanapun juga inovasi tersebut untuk kebaikan bersama
- Saya sedih karena inovasi tersebut terhambat
- Saya meminta penjelasan dari rekan tersebut dan mencari solusi terbaik
- Saya berani berdebat dengan rekan tersebut karena saya yakin bahwa rencana inovasi itu membawa angin perubahan yang positif.
D. Saya meminta penjelasan dari rekan tersebut dan mencari solusi terbaik
37. Jika Anda berkeinginan untuk menjadi orang yang besar, maka Anda harus...
- Berjiwa besar
- Pemaaf
- Kreatif
- Senang belajar
- Berani
c. Kreatif
38. Karena suatu permasalahan, kantor saya mengalami keterlambatan gaji karyawan. Padahal anak saya sangat membutuhkan uang untuk membayar biaya sekolah. Yang saya lakukan...
- Bekerja diluar kantor untuk mendapatkan uang itu
- Meminta bantuan atasan
- Meminta kepada orang tua atau saudara
- Mencari pinjaman kepada teman
- Mendesak kantor untuk segera mengeluarkan gaji saya
a. Bekerja diluar kantor untuk mendapatkan uang itu
39. Seringkali terjadi kelalaian ketika kita memesan makanan, pelayan tidak langsung memberitahukan jika makanan yang kita pesan tersebut sudah habis. Menurut anda sebagai pelanggan yang perlu ditanggulangi dari hal tersebut adalah.....
- Pelayan tersebut segera memberitahu jika makanan yang anda pesan sudah habis
- Memberikan anda alternatif makanan lain saat anda memesan makanan
- Memberikan catatan di menu jika makanan tersebut sudah habis
- Dengan inisiatif pribadi pelayan tersebut langsung mengganti menu yang hampir sama
- Memberitahu anda bila anda bertanya
c. Memberikan catatan di menu jika makanan tersebut sudah habis
40. Hari ini anda kehujanan ketika sedang pulan kantor, maka anda akan....
- Menyalahkan ramalan cuaca
- Biasa saja
- Menyiapkan payung di dalam tas
- Membawa baju lebih untuk hari-hari berikutnya
- Berdoa agar tidak hujan
c. Menyiapkan payung di dalam tas
41. Jika suatu saat anda terpilih menjadi seorang pemimpin organisasi terbesar di Indonesia, hal pertama yang saudara lakukan adalah...
- Membuat perubahan organisasi besar-besaran
- Memperbaiki kualitas SDM para anggota organisasi
- Merenovasi gedung sekretariat supaya lebih bagus
- Menciptakan suatu inovasi baru yang dapat memajukan masa depan bangsa
- Menerapkan manajemen modern seperti yang telah diterapkan di luar negeri
D. Menciptakan suatu inovasi baru yang dapat memajukan masa depan bangsa
42. Rumah kost yang baru anda tempati merupakan bangunan lama dengan dekorasi yang sudah ketinggalan jaman, banyak barang-barang tua yang tidak lagi dapat digunakan dengan baik. Mengenai hal ini saya...
- Biasa saja tidak mau ambil pusing
- Saya kumpulkan barang-barang tersebut kemudian saya jual ke pasar barang bekas
- Saya meminta pemilik agar memperbaharui dekorasi rumah
- Saya coba dekorasi sendiri sedemikian rupa agar terlihat lebih baik
- Saya kumpulkan barang mana yang masih dapat dipakai dan mana yang tidak
D. Saya coba dekorasi sendiri sedemikian rupa agar terlihat lebih baik
43. Agar semua warga yang tinggal di RT anda dapat mengikuti acara pengajian rutin, maka sebagai panitia kegaitan tersebut anda akan...
- Menyelenggarakan pengajian di hari libur
- Menyelenggarakan pengajian pada setelah shalat subuh sebelum warga sibuk pergi bekerja
- Menyelenggarakan pengajian sore hari di mana warga yang bekerja bisa dapat mengikutinya sepulang kerja
- Menyelenggarakan pengajian dua sesi sehingga tidak mengganggu kesibukan lain warga anda
- Meminta pendapat warga anda kapan sebaiknya pengajian dilaksanakan
A. Menyelenggarakan pengajian di hari libur
44. Agar semua pegawai di kantor anda dapat mengikuti tes kesehatan anti narkoba, maka sebagai panitia kegiatan tersebut anda akan...
- Menyelenggarakan tes di hari libur
- Menyelenggarakan tes pada jam istirahat
- Menyelenggarakan tes setelah jam kantor selesai
- Menyelenggarakan tes dua sesi sehingga tidak mengganggu kinerja instansi anda
- Meminta pendapat rekan-rekan anda kapan sebaiknya tes dilaksanakan
B. Menyelenggarakan tes pada jam istirahat
45. Atasan saya memberi kesempatan bagi saya untuk mewakilinya di sebuah rapat karena beliau sedang diluar kota dan meminta saya memberi usulan atas beberapa permasalahan kantor. Sikap anda adalah...
- Tetap menunggu pimpinan unit untuk datang
- Meminta rekan lain saja yang mengambil keputusan
- Bagaimanapun juga, saya tidak bersedia mengambil keputusan
- Saya akan mengambil keputusan untuk menyelamatkan kondisi rumit
- Saya menelpon dulu pimpinan lalu mengambil keputusan
D. Saya akan mengambil keputusan untuk menyelamatkan kondisi rumit
46. Kinerja perusahaan berjalan cukup efisien, karena pimpinan sangat disiplin dan tegas. Sikap saya adalah...
- Tidak bertindak apapun, cukup dengan mengikuti jalannya arus
- Mengusahakan keterlibatan pegawai dalam pengambilan keputusan
- Mengabaikan saja
- Melakukan pekerjaan sesuai bidang sehingga membuat pegawai merasa penting dan dilibatkan
- Mengingatkan batas waktu dan tugas kepada atasan
B. Mengusahakan keterlibatan pegawai dalam pengambilan keputusan
47. Menurut saya cara yang dapat ditempuh perusahaan untuk meningkatkan keuntungan dari penjualan produk adalah....
- Memproduksi dalam jumlah banyak dalam satu kali masa produksi
- Menurunkan harga jual produk dibanding pesaing
- Memperluas jaringan pemasaran produk
- Membuat produk baru yang bisa bersaing dengan produk lain
- Mencari bahan baku yang lebih murah dari yang ada di pasaran saat ini.
c. Memperluas jaringan pemasaran produk
48. Saat sedang rapat bersama seluruh divisi tempat saya bekerja, saya biasanya memberikan masukan berupa pendapat tetapi beberapa teman juga memberikan pendapat, sikap saya akan hal ini..
- Tetap berpegang teguh pada ide saya
- Mencoba mempengaruhi yang lain agar setuju terhadap pendapat saya
- Saya cukup dekat dengan pimpinan rapat, saya yakin ide saya disetujui
- Bersikap terbuka dan menerima semua pendapat yang ada
- Mencoba selalu berfikir positif atas segala keputusan rapat
d. Bersikap terbuka dan menerima semua pendapat yang ada
49. Saya ditugaskan menggantikan rekan yang sedang sakit di ruang administrasi. Ada beberapa pelanggan melakukan komplain dan meminta ganti rugi. Sedangkan atasan saya juga tidak sedang berada di tempat maka saya...
- Mengambil keputusan dengan menunggu petunjuk atasan
- Tidak berani mengambil keputusan tanpa petunjuk atasan saya
- Ragu-ragu dalam mengambil keputusan tanpa petunjuk atasan saya
- Menunda-nunda pengambilan keputusan tanpa petunjuk atasan saya
- Mengambil keputusan tanpa petunjuk atasan karena keadaan mendesak
A. Mengambil keputusan dengan menunggu petunjuk atasan
50. Anda adalah seorang anggota unit biasa. Saat ini unit anda dihadapkan pada situasi rumit yang membutuhkan pengambila keputusan saat ini juga dari pimpinan unit, padahal pimpinan unit baru tiba di kantor 4 jam lagi. Sikap anda adalah......
- Tetap menunggu pimpinan unit untuk datang
- Meminta rekan lain saja yang mengambil keputusan
- Bagaimanapun juga saya tidak bersedia mengambil keputusan karena hal itu beresiko tinggi bagi karier saya
- Saya akan mengambil keputusan untuk menyelamatkan kondisi rumit tersebut
- Saya menelpon dulu pimpinan lalu mengambil keputusan sesuai arahan pimpinan dan berdasarkan kondisi saat itu
e. Saya menelpon dulu pimpinan lalu mengambil keputusan sesuai arahan pimpinan dan berdasarkan kondisi saat itu
51. Saya akan ditugaskan untuk melakukan sebuah penelitian di sebuah wilayah terpencil. Yang akan saya lakukan adalah...
- Mencari informasi tentang wilayah tersebut
- Bertanya pada teman yang pernah melakukan penelitian di tempat tersebut
- Mendatangi tempat tersebut untuk mempersiapkan diri
- Menghubungi dan meminta bantuan orang yang mengenali wilayah tersebut
- Tidak mempersiapkan apa-apa
c. Mendatangi tempat tersebut untuk mempersiapkan diri
52. Pemerintah memberikan arahan kepada seluruh perusahaan agar memperhatikan keberlangsungan lingkungan, salah satunya dengan mengurangi penggunaan kertas dalam kegiatan perusahaan. Dengan demikian perusahaan saya pun memberi arahan seperti itu kepada karyawannya. Sebagai karyawan saya akan.....
- Menggunakan email untuk mengirim surat
- Menggunakan email untuk mengirim surat dan melakukan kegiatan perusahaan secara online
- Memberikan arahan kepada karyawan, mengenai hal peduli lingkungan saya akan mengejak mereka
- Memilah mana kegiatan yang dapat mengurangi jumlah kertas
- Memberi balasan kepada pemerintah bahwa perusahaan siap mendukung pengurangan penggunaan kertas
d. Memilah mana kegiatan yang dapat mengurangi jumlah kertas
53. Orang yang gagal dalam usahanya menurut saya dikarenakan...
- Bertahan pada cara yang telah berjalan
- Menunggu bantuan pada usaha lain
- Pikiran bercabang pada usaha lain
- Menunda ketika melihat resikonya
- Mundur, begitu melihat risikonya
A. Bertahan pada cara yang telah berjalan
54. Ketika atasan saya tidak berada di kantor, terjadi permasalahan di kantor yang membutuhkan kebijaksanaanya. Maka saya akan...
- Diam saja hingga atasan anda datang
- Mengambil keputusan yang tepat menurut anda agar permasalahan yang ada bisa secepatnya diselesaikan
- Bermusyawarah dengan rekan anda yang lain sebelum memutuskan untuk mengambil tindakan
- Takut mengambil keputusan karena tidak siap menanggung risikonya
- Meminta pendapat dari atasan saja
C. Bermusyawarah dengan rekan anda yang lain sebelum memutuskan untuk mengambil tindakan
55. Untuk mempertahankan prestasi dalam sebuah kompetisi, maka yang harus dilakukan adalah...
- Mempelajari teknik-teknik baru untuk persiapan kompetisi tahun depan
- Berlatih secara rutin dan terprogram
- Menambah latihan fisik untuk meningkatkan daya tahan tubuh
- Mempelajari kelemahan tim lawan untuk dapat mengalahkan mereka
- Melakukan pertandingan uji coba meningkatkan kemampuan kami
A. Mempelajari teknik-teknik baru untuk persiapan kompetisi tahun depan
56. Apa yang anda lakukan sebagai anggota biasa dalam suatu unit untuk mengambil keputusan disaat pimpinan tidak ada...
- Tetap menunggu pimpinan untuk datang
- Meminta rekan kerja lain saja yang mengambil keputusan
- Bagaimanapun juga, saya tidak bersedia mengambil keputusan
- Saya akan mengambil keputusan untuk menyelamatkan kondisi rumit
- Saya menelpon dulu pimpinan lalu mengambil keputusan
E. Saya menelpon dulu pimpinan lalu mengambil keputusan
57. Ketika harus menyusun suatu makalah saya akan...
- Menggunakan bahan yang dimiliki sebagai informasi utama
- Berusahan mencari informasi dari berbagai sumber yang tersedia
- Menggunakan pengetahuan yang saya miliki
- Mencari informasi dari orang lain
- Bertanya kepada orang lain
B. Berusahan mencari informasi dari berbagai sumber yang tersedia
58. Pimpinan perusahaan mengadakan rapat untuk menyusun rencana kerja setahun kedepan dan setiap pegawai diwajibkan untuk hadir dan memberikan usulannya. Respon saya...
- Berminat untuk mengajukan ide kegiatan yang akan dilaksanakan, meskipun ide tersebut belum tentu dipakai
- Tidak berminat mengajukan ide dan mengikuti saja hasil yang ada
- Mengajukan ide saat diminta oleh pimpinan
- Ragu-ragu untuk mengajukan ide karena takut ditolak
- Tergantung situasi dan kondisi saat akan mengemukakan ide
d. Ragu-ragu untuk mengajukan ide karena takut ditolak
59. Saat diberikan kesempatan untuk sebuah tantangan pekerjaan baru, biasanya saya...
- Ragu-ragu untuk menerimanya
- Menerimanya untuk meningkatkan kemampuan saya
- Menolak karena resikonya belum saya ketahui
- Menerimanya hanya jika bayaran yang diberikan sesuai
- Meminta pertimbangan keluarga terlebih dahulu
b. Menerimanya untuk meningkatkan kemampuan saya
60. Tempat saya bekerja meminta pegawai untuk mengajukan masukan-masukan yang dapat membantu dalam meningkatkan produktivitas. Yang saya lakukan...
- Memberikan ide-ide standar seperti yang dilakukan di tempat lain
- Memberikan masukan baru yang saya kira dapat meningkatkan produktivitas kerja
- Diam saja, peningkatan produktivitas pegawai bukan tanggungjawab saya
- Memberikan masukan jika mendapatkan imbalan yang sesuai
- Meminta teman yang lebih pintar untuk memberikan masukan yang baik
b. Memberikan masukan baru yang saya kira dapat meningkatkan produktivitas kerja
61. Menurut saya hal terpenting yang harus dilakukan untuk memenangkan persaingan dunia usaha masa kini adalah....
- Mencari cara-cara baru untuk meningkatkan kualitas
- Mencari keburukan pesaing usaha
- Memberikan pelayanan yang optimal
- Menekan biaya produksi
- Meningkatkan biaya promosi
A
62. Persaingan usaha yang ada saat ini membuat para pengusaha kecil semakin terhimpit oleh permasalahan dalam pemasaran. Sebagai salah satu pelaku usaha kecil yang merasakan dampak tersebut, yang Anda lakukan.....
- Berpikir dan mencoba membuat terobosan-terobosan dalam melakukan pemasaran dengan mengubah nama produk atau bungkusan menjadi sesuatu yang menarik
- Menutup usaha dan mencari pekerjaan lain karena lebih menantang bekerja dengan orang lain
- Mencoba bertahan dan meunggu para pengusaha kecil bangkrut satu per satu
- Meminta bantuan pengusaha lain agar bisa bertahan pada situasi yang semakin menghimpit
- Membua kerja sama dengan pengusaha kecil lain supaya mampu bersaing dengan para pelaku usaha
A
63. Jika harus menilai diri sendiri, saya merupakan tipe orang yang....
- Senang bekerja keras
- Santun dan taat peraturan
- Penuh tanggung jawab
- Senang menerima tantangan baru
- Memiliki ambisius tinggi
D
64. Hasil survei menunjukkan bahwa saat ini perusahaan kami berada di urutan ketiga perusahaan terbaik di kota kami. Untuk menjadi yang terbaik cara yang harus dilakukan menurut saya adalah...
- Meningkatkan kinerja perusahaan
- Membentuk opini publik yang akan dapat mempengaruhi hasil survei
- Mendekati lembaga survei untuk memenangkan perusahaan kami
- Berusaha mencari kelemahan perusahan lawan dan mengeksplornya ke masyarakat
- Tetap seperti biasa karena hasil survei itu tidak begitu signifikn terhadap perkembangan perusahaan
A
Posting Komentar