500 Soal CPNS Tentang Bahasa Indonesia


1. Kalimat manakah yang paling baik sesuai kaidah Bahasa?
A. Guru yang harus ditemuinya sedang mengikuti rapat
B. Guru yang dia harus ditemui sedang mengikuti rapat
C. Guru yang menemui sedang mengikuti rapat
D. Guru yang yang harus bertemu dengannya sedang mengikuti rapat
E. Guru yang kepada siapa harus ditemui sedang mengikuti rapat

A, kalimat lain tidak efektif dan tidak baku. Sebuah kalimat disebut efektif jika kalimat tersebut tepat, jelas dan hemat.

2. Kalimat manakah yang paling baik sesuai kaidah Bahasa?
A. Andi dipecat berhubung tidak disiplin
B. Andi dipecat karena tidak disiplin
C. Andi dipecat dikarenakan tidak disiplin
D. Andi dipecat sehubungan dirinya tidak disiplin
E. Andi dipecat disebabkan dirinya tidak disiplin

B, kalimat lain tidak efektif dan tidak baku

3. Kalimat manakah yang paling baik sesuai kaidah Bahasa?
A. Bagi para peserta yang mengajukan naskah, diharapkan agar ringkasan naskah telah dikirim sebelum tanggal 8 Agustus 2010
B. Para peserta yang akan mengajukan naskah, diharapkan agar ringkasan naskah telah dikirim sebelum tanggal 8 Agustus 2010
C. Untuk para peserta yang akan mengajukan naskah, diharapkan agar ringkasan naskah telah dikirim sebelum tanggal 8 Agustus 2010
D. Para peserta yang akan mengajukan naskah, diharapkan agar supaya ringkasan naskah telah dikirim sebelum tanggal 8 Agustus 2010
E. Hendaklah sebelum tanggal 8 Agustus 2010 para peserta agar supaya mengirimkan naskahnya

B, kalimat lain tidak efektif dan tidak baku

4. Kalimat manakah yang paling baik sesuai kaidah Bahasa?
A. Memberikan pendapatnya mengenai krisis moneter dewasa ini, ia mengemukakan tidak hanya terjadi di Indonesia tetapi meliputi seluruh dunia.
B. Dengan memberikan pendapatnya mengenai krisis moneter dewasa ini, ia mengemukakannya bahwa hal itu tidak hanya terjadi di Indonesia tetapi meliputi seluruh dunia.
C. Memberikan pendapatnya mengenai krisis moneter dewasa ini , ia mengemukakan bahwa krisis tidak hanya terjadi di Indionesia tetapi meliputi seluruh dunia
D. Dalam memberikan pendapatnya mengenai krisis moneter dewasa ini, ia mengemukakan bahwa krisis tidak hanya terjadi di Indonesia tetapi seluruh dunia
E. Memberikan pendapatanya mengenai krisis moneter dewasa ini, ia mengemukakan bahwa krisis tidak hanya terjadi di Indonesia tetapi seluruh dunia

4. D, kalimat lain tidak efektif dan tidak baku

5. Kalimat manakah yang paling baik sesuai kaidah Bahasa?
A. Salah satu yang dikemukakannya, harga sembako semakin meningkat.
 B. Salah satu yang dikemukakannya, bahwa harga sembako semakin meningkat
C. Salah satu pernyataan yang dikemukakannya, adalah harga sembako semakin meningkat
D. Salah satu pernyataan yang dikemukakannya, bahwa harga sembako semakin meningkat
E. Bahwa harga sembako semakin meningkat, salah satu pernyataan yang dikemukakannya

5. C, kalimat lain tidak efektif dan tidak baku

6. Kalimat manakah yang paling baik sesuai kaidah Bahasa?
A. Dalam laporan itu menunjukkan bahwa itu salah
B. Laporan itu menunjukkan bahwa data itu salah
C. Berdasarkan laporan itu menunjukkan bahwa data itu salah
D. Berdasarkan kepada laporan itu menjelaskan bahwa laporan itu salah
E. Bahwa laporan telah menunjukkan bahwa data tersebut salah

B, kalimat lain tidak efektif dan tidak baku

7. Manakah kata berikut ini yang baku ?
A. Rabu, Senen, Khamis
B. Rabo, Senin, Kamis
C. Rebo, Senen, Khamis
D. Rebu, Senin, Kamis
E. Rabu, Senin, Kamis

7. E

 8. Manakah kata berikut ini yang baku ?
A. Tehnik, Fisika
B. Teknik, Pisika
C. Tehnik, Pisika
D. Teknik, Fisika
E. Teknik, Phisika

D

9. Manakah kata berikut ini yang baku ?
A. Moral, Idiil
B. Moril, Ideal
C. Moral, Ideal
D. Moril, Idiil
E. Moril, Ideologi

C

10. Manakah kata berikut ini yang baku ?
A. Sistim
B. Ijazah
C. Projek
D. Filosof
E. Apotik

B

11. Manakah kata berikut ini yang baku ?
A. Februari, November, Oktober
B. Pebruari, Nopember, Oktober
C. Pebruari, November, October
D. Februari, Nopember, Oktober
E. Februari, November, October

A

12. Manakah kata berikut ini yang baku ?
A. Arkeologi, Geology, Biologi
B. Arkheologi, Geologi, Biologi
C. Arkeology, Geology, Biology
D. Archeology, Geologi, Biologi
E. Arkeologi, Geologi, Biologi

E

13. Manakah kata baku yang efektif untuk menjelaskan orang yang ahli ilmu sosiologi ?
A. Ahli Sosiologi
B. Pakar Sosiologi
C. Saintis Sosiologi
D. Sosiolog
E. Sosiologist

D. Sosiolog.

14. Manakah kalimat baku yang yang benar ?
A. Para pemain klub Manchester United sudah mengetrapkan apa kata pelatihnya untuk memenangkan pertandingan.
B. Para pemain klub Manchester United sudah menterapkan apa kata pelatihnya untuk memenangkan pertandingan
C. Para pemain klub Manchester United sudah menerapkan apa kata pelatihnya untuk memenangkan pertandingan
D. Para pemain klub Manchester United sudah mentrapkan apa kata pelatihnya untuk memenangkan pertandingan
E. Para pemain klub Manchester United sudah mengtrapkan apa kata pelatihnya untuk memenangkan pertandingan

C. Menerapkan. Berasal dari kata dasar terap mendapatkan imbuhan me-kan. Huruf t luluh menjadi n. 

15. Kalimat manakah yang merupakan kalimat efektif yang benar ?
A. Syakib sudah menjelaskan tentang masalah itu
B. Syakib sudah menjelaskan mengenai masalah itu
C. Syakib sudah menjelaskan terhadap masalah itu
D. Syakib sudah menjelaskan masalah itu
E. Syakib sudah jelaskan masalah itu

D. Syakib sudah menjelaskan masalah itu. Lihat penjelasan no.1   .    

16. Manakah penulisan tanda baca koma (,) yang benar ?
A. Ketua, Mahkamah Konstitusi, Mahfud, sedang sibuk.
B. Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud sedang sibuk
C. Ketua, Mahkamah Konstitusi Mahfud sedang sibuk
D. Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud, sedang sibuk
E. Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud, sedang sibuk

E. Tanda (,) antara jabatan dengan nama orang tersebut dipakai untuk menjelaskan

17. Manakah penulisan tanda baca koma (,) yang salah ?
A. Jadi, keputusan itu perlu ditinjau kembali
B. Pemilik "Restoran Bunda", Ahmad, sakit keras
C. Alat pengusir tikus itu berfungsi dengan baik, sehingga rumah kami menjadi bersih dari tikus.
 D. Bila tahap pertama dan kedua telah dilakukan, baru tahap ketiga terakhir dapat dilakukan
E. Rivaldo tidak setuju dengan keputusan pelatihnya, tetapi ia diam saja.

C. Tanda (,) tidak dipakai untuk memisahkan anak kalimat dengan induk kalimat

18. Tanda baca titik tidak dipakai pada
A. Singkatan yang berupa akronim
B. Penulisan angka, jam, menit, dan detik yang menunjukkan waktu
C. Akhir singkatan nama orang
D. Akhir singakatan gelar, jabatan, pangkat dan sapaan
E. Singkatan kata atau ungkapan yang sudah umum

A. Dalam singkatan akronim, tidak perlu dipakai tanda titik. Misalnya adalah ABRI TNI POLRI 

19. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca titik koma (;) dengan tepat ?
A. Silakan adik menjawab lamaran mas ; ya atau tidak.
B. Sementara Riza membaca novel ; Dini membaca Koran
C. Joko sudah belajar; belum juga memahami rumus-rumus sulit
D. Penjahat itu membunuhnya; polisi membuktikannya; namun Hakim di pengadilan justeru memutus bebas
E. Bapak membuat kandang ayam; Ibu memasak spaghetti

A. Tanda baca titik koma (;) berfungsi memisahkan kalimat yang sepadan atau setara dan bukan merupakan pilihan atau pertentangan. Kalimat yang benar adalah pilihan A

20. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ?
A. Pertemuan antara Korea Selatan dan Vietnam diadakan di Malaysia
B. Pertemuan antara Korea Selatan dan Vietnam di adakan di Malaysia
C. Pertemuan antara Korea Selatan dan Vietnam diadakan diMalaysia
D. Pertemuan antara Korea Selatan dan Vietnam di adakan diMalaysia
E. Pertemuan antara Korea Selatan dan Vietnam diadakan di-Malaysia

A. Perhatikan kata di dalam kalimat tersebut. Jika menunjukkan kalimat pasif di harus disambung. Jika menunjukkan tempat di harus dipisah.

21. Kalimat manakah yang menggunakan huruf miring dengan salah ?
A. Mahasiswa jurusan sastra sedang membaca novel Thousand Splendid Suns
B. Memancing ikan di sungai paling baik menggunakan umpan cacing tanah atau Lumbricus Rubellus
C. Komunisme adalah ideologi yang dilarang semasa Orde Baru
D. Penggulingan kekuasaan berasal dari istilah Coup de etat
E. Anak muda Jakarta sering mengucapkan kata ma (ng) kin

C. Huruf miring dipakai pada: judul buku, istilah dalam kalimat, penjelas kalimat. Dsb.

22. Kalimat manakah yang penulisan huruf kapitalnya benar ?
A. Cagar Alam Ujung Kulon yang terletak di ujung paling barat Jawa Barat termasuk kabupaten Pandeglang.
B. Cagar alam Ujung Kulon yang terletak di ujung paling barat Jawa Barat termasuk kabupaten Pandeglang.
C. Cagar Alam Ujung kulon yang terletak di ujung paling barat Jawa Barat termasuk kabupaten Pandeglang.
D. Cagar Alam Ujung Kulon yang terletak di ujung paling Barat Jawa Barat termasuk kabupaten Pandeglang.
E. Cagar Alam Ujung Kulon yang terletak di ujung paling barat Jawa barat termasuk kabupaten Pandeglang.

A. Perhatikan huruf kapital. Jawa Barat. Cagar Alam. Ujung Kulon. Pandeglang.

23. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ?
A. Prof, Dr, Jaelani Jusuf S.H.
B. Prof. Dr, Jaelani Jusuf, S.H.
 C. Prof, Dr. Jaelani Jusuf, SH.
D. Prof. Dr. Jaelani Jusuf, SH.
E. Prof. Dr., Jaelani Amin SH

D. Tanda baca yang tepat adalah Prof. Dr. Jaelani Jusuf

24. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ?
A. Amien Harisubagyo S.H.
B. Amien Harisubagyo SH.
C. Amien Harisubagyo, SH.
D. Amien Harisubagyo. S,H
E. Amien Harisubagyo, S.H.

E. Tanda baca yang tepat adalah Amien Harisubagyo, S.H.

25. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ?
A. Ujian CPNS hari ini dimulai pukul 07.45
B. Ujian CPNS hari ini dimulai pukul 07,45
C. Ujian CPNS hari ini dimulai pukul 07 lebih 45
D. Ujian CPNS hari ini dimulai pukul 7.45
E. Ujian CPNS hari ini dimulai pukul 7,45

A. Penulisan jam yang tepat adalah pukul 07.45

26. Kalimat manakah yang penulisannya tepat ?
A. Pidi, 29 Desember-2010
B. Pidi, 29 Desember 2010
C. Pidi 29 Desember 2010
D. Pidi, 29-12-2010
E. Pidi- 29 Desember-2010

B. Pidi, 29 Desember 2010

27. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ?
A. Moh. Amir. adalah nama ayahku
B. Moh, Amir adalah nama ayahku
C. Moh Amir adalah nama ayahku
D. Moh. Amir adalah nama ayahku
E. Moh. Amir, adalah nama ayahku

D. Nama orang yang disingkat diberi tanda titik dibelakangnya Mohamad bila disingkat menjadi Moh. (diberi tanda titik di belakangnya) . . 

28. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ? A. He adalah unsur kimia helium B. HE adalah unsur kimia helium C. he adalah unsur kimia helium
D. He. adalah unsur kimia helium
E. HE. adalah unsur kimia helium

A. Unsur kimia tidak diberi titik dibelakangnya. He adalah helium. Na adalah natrium

29. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ?
A. Karena sakit Presiden batal meresmikan Gedung baru di Ciputat
B. Karena sakit. Presiden batal meresmikan Gedung baru di Ciputat
C. Karena sakit; Presiden batal meresmikan Gedung baru di Ciputat
D. Karena sakit: Presiden batal meresmikan Gedung baru di Ciputat
E. Karena sakit, Presiden batal meresmikan Gedung baru di Ciputat

E. Tanda koma dipakai untuk memisahkan anak kalimat yang mendahului induk kalimatnya. Karena sakit, Presiden batal meresmikan Gedung baru di Ciputat

30. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ?
A. Membersihkan rumah membutuhkan alat-alat : sapu, kain pel dan kemoceng.
B. Membersihkan rumah membutuhkan alat-alat ; sapu, kain pel dan kemoceng.
C. Membersihkan rumah membutuhkan alat-alat sapu, kain pel dan kemoceng.
D. Membersihkan rumah membutuhkan alat-alat, sapu, kain pel dan kemoceng.
E. Membersihkan rumah membutuhkan alat-alat - sapu, kain pel dan kemoceng. 

A. Tanda titik dua ( : ) dipakai pada suatu pernyataan lengkap yang diikuti dengan rangkaian.

31. Kalimat manakah yang menggunakan tanda baca yang benar ?
A. Rumah Pak Richard adalah rumah termewah se-surakarta di tahun 1990-an
B. Rumah Pak Richard adalah rumah termewah se-Surakarta di tahun 1990an
C. Rumah Pak Richard adalah rumah termewah se-Surakarta di tahun 1990-an
D. Rumah Pak Richard adalah rumah termewah sesurakarta di tahun 1990-an
E. Rumah Pak Richard adalah rumah termewah Se-Surakarta di tahun 1990an

C. se-Surakarta. Tahun 1990-an. Perhatikan peletakan tanda penghubung (-) dan huruf kapital.

32. Penulisan angka atau lambang bilangan yang benar terdapat dalam kalimat
A. Simon Santoso harus puas menjadi juara ketiga saja
B. Taufik Hidayat mampu meraih juara ke-satu
C. Pakubuwono ke IX sudah lama meninggal
D. Mahasiswa semester keempat semuanya pintar
E. Pada tahun ke tiga seorang mahasiswa boleh mengambil Kuliah Kerja Nyata atau KKN.

A. perhatikan tanda – dan imbuhan ke …. . 

33. Penulisan angka atau lambang bilangan yang benar terdapat dalam kalimat
A. Sri Sultan Hamengkubuwono ke 10
B. Sri Sultan Hamengkubuwono ke-10
C. Sri Sultan Hamengkubuwono X
D. Sri Sultan Hamengkubuwono ke-X
E. Sri Sultan Hamengkubuwono ke X

C. Sri Sultan Hamengkubuwono X. Tidak memakai ke ataupun ke- 34. A. Ketiga. Berarti semua (tiga anak itu)

34. Penulisan angka atau lambang bilangan yang benar terdapat dalam kalimat
A. Ketiga anak itu memiliki kemiripan wajah
B. Anak ketiga itu memiliki kemiripan wajah
C. Ke-tiga anak itu memiliki kemiripan wajah
D. Tiga-tiganya anak itu memiliki kemiripan wajah
E. Ke III anak itu memiliki kemiripan wajah



35. Penulisan NIP yang benar adalah
A. NIP. 080076545
B. NIP, 080076545
C. NIP 080076545
D. NIP: 080076545
E. NIP - 080076545

C. Perhatikan tanda bacanya

36. Makna kata tendang-menendang setara dengan
A. Buah-buahan
B. Pisang-pisangan
C. Pukul-pukulan
D. Pukul-memukul
E. Jahit-menjahit

D. Beragam makna pengulangan kata adalah sebagai berikut : • Banyak tak tentu : buku-buku, kuda-kuda • Bermacam-macam : pohon-pohon • Menyerupai : mobil-mobilan • Agak : Kebiru-biruan • Saling berbalas : tendang-menendang, pukul-memukul • Intensitas : Masak-memasak, jahit-menjahit • Intensitas kualitatif : Segiat-giatnya • Intensitas kuantitatif : Buah-buahan • Intensitas frekuentatif : Menggeleng-gelengkan

37. Ide-ide mahasiswa yang aktif mengikuti kegiatan organisasi memang cemerlang. Kata ulang ide-ide dalam kalimat tersebut setara maknanya dengan…
A. Pusing-pusing
B. Sakit-sakit
C. Duduk-duduk
D. Tinggi-tinggi
E. Pikiran-pikiran

E. Ide-ide setara maknanya dengan pikiran-pikiran

38. Makna kata buah-buahan adalah
A. Bukan buah asli
B. Hanya menyerupai buah
C. Menunjukkan intensitas (beragam)
D. Sejenis buah
E. Buah mainan

C. Menunjukkan intensitas kuantitatif atau beragam

39. Makna kata rumah makan setara dengan
A. Kapal api
B. Rumah-rumahan
C. Rumah mungil
D. Kapal terbang
E. Restoran baru

D. Rumah makan adalah kata majemuk yang disusun dari Kata benda (rumah) + kata kerja (makan). Kapal terbang = Kata benda + Kata kerja 

40. Makna kata apa-apa dalam kalimat "Apa-apa yang dimakannya adalah makanan sehat".
A. Menyerupai
B. Menguatkan arti
C. Melemahkan arti
D. Bermacam-macam
E. Makanan

D. Apa-apa dalam kalimat tersebut berarti bermacam-macam

41. Dari kata-kata berikut ini, yang bermakna ameliorasi adalah
A. Pelayan
B. Pramusaji
C. Buruh
D. Babu
E. Kacung

B. Ameliorasi adalah memuliakan kata, membuat suatu kata menjadi menarik, terhormat, atau enak didengar

42. Dari kata-kata berikut ini, yang bermakna peyorasi adalah
A. Karyawan
B. Buruh
C. Staf
D. Eksekutif
E. Pegawai

B. Peyorasi adalah kebalikan dari ameliorasi. Yakni merendahkan kata, menurunkan rasa sebuah kata.

43. Dari kata-kata berikut ini, yang bermakna reflektif adalah
A. Berhias
B. Bekerja
C. Berkarya
D. Bersahaja
E. Tinju-meninju

A. Beragam makna kata adalah sebagai berikut : • Kausatif : menyebabkan, membuat jadi • Resiprokal : berbalasan, saling • Reflektif : obyek perbuatannya adalah diri sendiri • Repetitif : perulangan

44. Sekelompok pemuda gondrong itu bercakap-cakap sambil makan sup buah. Kata bercakap-cakap dalam kalimat tersebut bermakna….
A. Resiprokal
B. Berdua
C. Bersama-sama
D. Repetitif
E. Kausatif

A. Bercakap-cakap memiliki makna saling (resiprokal) satu sama lainnya.

45. Dari kata-kata berikut ini, yang bermakna kausatif adalah
A. Menghina
B. Memantapkan
C. Melakukan
D. Merubah
E. Menyanjung

 B. Memantapkan memiliki makna kausatif, yakni menjadikan mantap

46. Yang merupakan kata kerja intransitif adalah
A. Kusut masai
B. Carut marut
C. Menangis
D. Makan
E. Memukul

C. Menangis adalah kata kerja intransitif. Yakni kata kerja yang tidak memerlukan obyek

47. Dari kata-kata berikut ini, yang bermakna gramatikal adalah
A. Dingin
B. Sejuk
C. Kuat
D. Ayah
E. Namun

E. Makna leksikal adalah makna yang meskipun berdiri sendiri, mengacu pada benda, sifat, atau peristiwa. Contohnya : ayah, anak, saudara, suara, sejuk, kuat, lemah, dsb. Sedangkan makna gramatikal adalah makna yang timbul akibat peristiwa morfologis atau sintaksis, seperti imbuhan, kata tugas, dsb. Jadi makna gramatikal itu sesuai konteks kalimatnya. Contohnya : malah, namun, belum, bukan, sudah, dsb.         .

48. Kata ahli dalam kata ahli mesin mengalami perubahan makna secara
A. Meluas
B. Melebar
C. Asosiatif
D. Peyoratif
E. Menyempit

E. Kata ahli sesungguhnya punyak makna luas, Yaitu pakar, anggota, warga, kerabat. Ketika ahli digabungkan dengan mesin menjadi ahli mesin, maka terjadi penyempitan makna. Yaitu orang yang pakar di bidang mesin.

49. Kata rumah yang mengalami penyempitan makna terdapat dalam kalimat berikut, kecuali :
A. Rumahku adalah surgaku
B. Pondok Indah adalah kompleks rumah mewah di Jakarta
C. Kasih sayang adalah kunci kebahagiaan rumah-tangga
D. Semut membangun rumahnya secara gotong-royong
E. Dengan fasilitas kredit, memiliki rumah menjadi lebih mudah

C. Rumah memiliki arti tempat tinggal. Namun rumah-tangga memiliki arti "keluarga" sehingga mengalami perluasan arti bukan penyempitan arti. Sedangkan pilihan lain mengalami penyempitan arti. Seperti misalnya rumah mewah memiliki arti tempat tinggal yang mewah.

50. Kata sampah yang bermakna konotatif berada dalam kalimat…
A. Dina sering membuang sampah sembarangan
B. Roni sudah lebih dari 10 tahun menjadi tukang sampah
C. Sampah di sungai menjadi salah satu penyebab banjir
D. Penganggur malas yang tidak mau bekerja adalah sampah masyarakat
E. Sampah warga Ciputat sudah menggunung

D. Konotatif adalah makna kiasan. Bukan makna sebenarnya. Sedangkan denotatif adalah makna sebenarnya. Sampah masyarakat bermakna kiasan.

51. Kalimat yang mengandung kata bermakna denotatif …
A. Jangan berzina !. Selain dosa besar dan merusak tatanan moral masyarakat, keluarga kita juga akan menjadi buah bibir sepanjang tahun.
B. Buah alpukat mengandung mineral Zinc yang dapat membantu pertumbuhan badan anak
C. Buah dada nenek itu terkena kanker sehingga harus dioperasi
D. Tante Zivana sering membelikan buah tangan untuk adik
E. Kursi rotan yang bagus ini buah karya para tahanan LP Cipinang.

B. Buah alpukat bermakna denotative (makna sebenarnya). Kata lain bermakna konotatif (ungkapan) yang tidak sebenarnya. 

52. Kata bulutangkis adalah hiponim dari…
A. Sehat
B. Olahraga
C. Raket
D. Shuttlecock
E. Atlet

B. Bulutangkis adalah hiponim atau subordinat (turunan) dari olahraga. Bisa juga disebut bahwa olahraga adalah superordinat dari bulutangkis, sepak bola, tennis meja, dll.  

53. Kata superordinat dari melati adalah…
A. Bunga
B. Gunung
C. Bukit
D. Mawar
E. Putih

A. Lihat penjelasan no.sebelumnya

54. Kata alat transportasi memiliki hiponim…
A. CN-235
B. Cessna
C. Honda
D. Sepeda
E. KIA Carnival

D. Sepeda adalah hiponim dari alat transportasi. Yang lain adalah merek.  

55. Kalimat yang mengandung makna ganda adalah…
A. Kedatangan Rina menggembirakan Ririn
B. Ayam tetangga mati karena flu burung
C. Perusahaan konveksi Maju Makmur membutuhkan dua orang penjahit pakaian wanita
D. PT. Sukses Jaya memproduksi telepon seluler berteknologi canggih
E. Guus Hiddink adalah mantan pelatih Chelsea.

C. Penjahit pakaian wanita bermakna ganda. Yang wanita adalah penjahitnya atau pakaiannya ?. Agar tidak bermakna ganda, seharusnya diberi tanda penghubung Penjahit pakaian-wanita. Atau Penjahit-pakaian wanita.  

56. Kalimat yang mengandung makna ganda adalah…
A. Michael Jordan adalah salah satu atlet bola basket paling sukses sedunia
B. Semester VII ini uang SPP kita naik
C. Kelinci adalah hewan yang sering menjadi obyek percobaan di Laboratorium biologi dan kedokteran
D. Tahun ini SPP siswa baru dinaikkan
E. Dosen baru itu berwajah serius.

D. Tahun ini SPP siswa baru dinaikkan. Yang baru adalah siswanya atau kenaikan SPP-nya ? Hal ini menimbulkan makna ganda.

57. Contoh adaptasi fonologis yang benar adalah…
A. Barricade menjadi Barakuda
B. Fire menjadi api
C. Strong menjadi Strength
D. Association menjadi Asosiasi
E. Asian menjadi Asia

D. Adaptasi fonologis adalah penyesuaian bunyi (lafal) dari satu bahasa ke bahasa lainnya.

58. Berikut ini yang merupakan sebuah kalimat lengkap adalah…
A. Budi memukul-mukul
B. Dengan keras, dia tendang
C. Iwan makan garam
D. Sejujurnya, saya suka
E. Amerika negara besar

C. Kalimat lengkap adalah kalimat yang sekurang-kurangnya memiliki tiga unsur. Yakni Subyek – Predikat – Obyek. ( S P O )

59. Inti kalimat dari : Gedung mewah itu hancur ketika terjadi gempa adalah…
A. Gedung mewah
B. Gedung kena gempa
C. Gempa
D. Gedung hancur
E. Gempa menghancurkan gedung

D. Inti kalimat tersebut adalah Gedung (S) Hancur (P). Mewah hanya menjelaskan kondisi gedung. Dan Gempa hanya menjelaskan penyebab hancur. Jadi intinya adalah Gedung Hancur.

60. Inti kalimat dari : Lelaki tampan berkumis tipis itu tertawa lebar hingga gigi gerahamnya terlihat adalah…
A. Lelaki tertawa
B. Lelaki tampan
C. Lelaki berkumis
D. Lelaki tertawa giginya terlihat
E. Tertawa lebar itu memperlihatkan geraham

A. Inti kalimatnya adalah Lelaki tertawa. Lihat penjelasan nomor sebelumnya mengenai inti kalimat.

61. Dengan gagah berani, para pejuang merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. Susunan kalimat tersebut memiliki pola
A. K – S – P – O – K
B. S – P – O – K
C. K – S – P – O
D. S – S – P – O – K
E. S – K – P – O – K 

A. Pola kalimat tersebut adalah : K – S – P – O – K

62. Rini memiliki sebuah mobil buatan Jerman. Susunan kalimat tersebut memiliki pola A. S – P – O. Dengan anak kalimat pengganti obyek berpola S - P B. S – P – K. Dengan anak kalimat pengganti keterangan berpola S - P C. S – P. Dengan anak kalimat pengganti keterangan predikat S - P D. S – P – O - K. E. S – P – K

A. Kalimat tersebut berpola S – P – O. Dengan anak kalimat pengganti obyek berpola S – P. Kalimat ini merupakan kalimat majemuk bertingkat dengan anak kalimat yang memperluas obyeknya. Anak kalimat yang diperluas boleh pada Subyeknya, Predikatnya, Obyeknya, ataupun Keterangannya..  

63. Sambil menggendong anak, Ibu muda itu sangat berani. Susunan kalimat tersebut memiliki pola yang tidak lengkap. Unsur apakah yang belum ada ?
A. Predikat dan obyek
B. Obyek dan keterangan
C. Subyek dan predikat
D. Subyek dan keterangan
E. Obyek 

A

64. Pemenggalan yang tepat untuk kata mengayomi adalah
A. Me-nga-yo-mi
B. Meng- a-yo-mi
C. Meng- a- yom-i
D. Me-ngay-om-i
E. Menga-yo-mi

C. Untuk soal pemenggalan, pisahkan dulu kata dasar dari imbuhannya. Dalam hal ini kata dasarnya adalah ayom mendapat imbuhan meng-i. Sehingga pemenggalannya adalah meng-a-yom-i.   Menjadi pel-a-jar

65. Pemenggalan yang tepat untuk kata standardisasi adalah
A. Stan- dar- di- sa- si
B. Stan- dard- i-sa-si
C. Stand – ard – i- sa-si
D. Stan – da- ri-sa-si
E. Sta-nda-rdi-sa-si

B. Stan-dard-i-sa-si

66. Pemenggalan yang tepat untuk kata pelajar adalah
A. Pel- a- jar
B. Pel- ajar
C. Pe – a- jar
D. Pela- jar
E. Pe- laj – ar

A. kata dasarnya ajar. Mendapat imbuhan pel.

67.
(1) Apabila tiang pancang kurang baik, kebudayaaan otomatis kekurangan kekuatan untuk berdiri tegak mengabdikan kepada kepentingan nasional.
(2) Ini berarti bahwa salah satu bidang kehidupan bangsa dan negara mudah terancam.
(3) Bahasa merupakan tiang pancang kebudayaan.
(4) Maka jelaslah bahwa politik pertahanan keamanan nasional yang menggariskan kebijakan didalam upaya rakyat untuk mewujudkan kondisi aman sebagai salah satu syarat mutlak untuk menyukseskan perjuangan mempunyai korelasi yang erat dengan politik bahasa nasional.
 Urutan kalimat yang benar adalah …
A. (3) (2) (1) (4)
B. (3) (1) (2) (4)
C. (2) (3) (1) (4)
D. (1) (3) (2) (4)
E. (1) (2) (3) (4)

B.

68.
(1) Ada pula yang menafsirkan kebudayaan adalah bagian dari proses pendidikan itulah terjadi pengembangan nilai-nilai kebudayaan.
(2) Ada yang beranggapan pendidikan merupakan bagian dari kebudayaan.
(3) Diskusi akademik tidak pernah habis-habisnya mengkaji dua pengertian itu.
(4) Didalam khasanah ilmu kependidikan , antara pendidikan dan kebudayaan terdapat hubungan timbal balik yang sangat erat.
(5) Kebalikannya, pendidikan merupakan aspek kebudayaan apabila kebudayaan itu ditafsirkan sebagai proses gelar kualisasi nilai-nilai yang luhur yang melekat pada eksistensi manusia.
 Urutan kalimat yang benar adalah …
A. (4) (3) (2) (1) (5)
B. (4) (2) (3) (1) (5)
C. (3) (4) (2) (1) (5)
D. (3) (5) (2) (1) (4)
E. (4) (3) (2) (1) (5)

A

69. Berpikiran sehat sangat penting dalam meraih kebahagiaan hidup. Kata bepikiran memiliki makna yang setara dengan….
A. Ayah selalu bersedia membantu orang lain yang membutuhkannya
B. Para remaja umumnya senang bergurau
C. Berdua, kita mampu mengatasi masalah ini
D. Ibu muda itu beranak tiga
E. Anak-anak Sekolah Dasar itu pergi ke sekolah dengan berlari

D. Berpikiran = memiliki pikiran. Beranak = memiliki anak.   

70. Kata berawalan me pada kalimat dibawah ini semuanya menyatakan perbuatan, kecuali
A. Penjahat itu telah mengakui perbuatannya
B. Zaki harus pulang kerumah menjelang petang
C. Penerjun payung mendarat tepat di sasaran yang ditentukan
D. Nenek suka sekali merajut benang
E. Mencubit adiknya adalah kegemaran buruk Eny belakangan ini

B. Menjelang bukanlah perbuatan, namun menunjukkan keterangan waktu

71. Penulisan kata gabungan berikut ini yang benar adalah…..
A. Bertanggung-jawab
B. Menindaklanjuti
C. Menanda tangani
D. Dari pada
E. Di sebabkan

B. Menindaklanjuti

72. Ini dia orangnya. Imbuhan nya pada kalimat tersebut bermakna…
A. Menjelaskan obyek
B. Menjelaskan subyek
C. Menunjukkan kepemilikan
D. Pembentuk kata benda
E. Pembentuk kata sandang

E. Sufiks (akhiran) nya memiliki fungsi sebagai berikut : • Penunjuk kepemilikan : rumahnya, kakinya • Pembentuk kata benda : duduknya, bicaranya, salahnya • Sebagai obyek penderita enklitik : Saya mencubitnya • Sebagai obyek pelaku : ditendangnya tong sampah itu berkali-kali • Pembentuk kata keterangan : akhirnya datang juga, keesokan harinya • Pembentuk kata sandang : bagaimanapun pentingnya, mana orangnya 

73. Anne mencubitnya karena gemas. Imbuhan nya pada kalimat tersebut bermakna…
A. Menjelaskan penekanan
B. Menunjukkan obyek penderita
C. Menjelaskan alas an
D. Menunjukkan keterangan
E. Menunjukkan kata sandang

B. Obyek penderita

74. Kukunya lebih panjang daripada sendok makan. Imbuhan nya pada kalimat tersebut bermakna… A. Menunjukkan keterangan
B. Menunjukkan subyek
C. Menunjukkan obyek
D. Menunjukkan kepemilikan
E. Hanya penekanan

D. Menunjukkan kepemilikan yang berarti kuku miliknya 

75. Akhirnya pohon pisang itu berbuah juga. Imbuhan nya pada kalimat tersebut bermakna…
A. Menunjukkan kata keterangan
B. Menunjukkan sebuah kepuasan
C. Menunjukkan subyek
D. Menunjukkan obyek
E. Tak dapat diartikan

A. Menunjukkan kata keterangan

76. Ayam Pak Jimbron bertelur lima butir. Imbuhan ber pada kalimat tersebut bermakna…
A. Sudah ada telurnya
B. Memiliki telur
C. Menghasilkan telur
D. Mengerami telur
E. Menunjukkan keterangan kepemilikan terhadap telur

C. Makna awalan ber adalah
• Melakukan : berbicara, berkata
• Berada dalam keadaan : berbahaya, beramai-ramai
• Memiliki : beristri, berkaki
• Menggunakan : berkacamata, bersepeda
• Menghasilkan : beruntung, bertelur
• Menunjukkan himpunan : berdua, bertahun-tahun
• Reflektif : berhias, berdiam
• Resiprokal (berbalasan) : Bersalam-salaman

77. Lelaki tampan itu berkacamata gelap. Imbuhan ber pada kalimat tersebut bermakna…
A. Memiliki
B. Menggunakan
C. Menunjukkan keterangan pelengkap
D. Menunjukkan penekanan
E. Tak dapat diartikan secara khusus

B. Berkacamata = menggunakan kacamata

78. Demi kemanusiaan, Pemerintah memberikan bantuan kepada para korban bencana alam. Kata kemanusiaan pada kalimat tersebut merupakan…
A. Kata sifat
B. Kata kerja
C. Kata benda
D. Kata keterangan
E. Adjektif

C. Fungsi gabungan ke- an adalah sebagai berikut : • Membentuk kata benda (nomina) abstrak : kemanusiaan, kegiatan • Membentuk kata sifat (adjektif) : kesakitan, kehausan • Membentuk kata kerja (verba) : kelupaan, ketiduran

79. Pejuang kemerdekaan itu terus melawan meskipun kesakitan menahan luka tembak di pundaknya. Kata kesakitan pada kalimat tersebut merupakan…
A. Kata sifat
B. Kata kerja
C. Kata benda
D. Nomina
E. Verba

A. Menunjukkan kata sifat. Lihat keterangan nomor sebelumnya .

80. Jehan menderita sakit akibat kehujanan sepanjang perjalanan menuju ke rumahnya. Kata berimbuhan ke-an (kehujanan) dalam kalimat di atas semakna dengan kata berimbuhan ke –an dalam kalimat ....
A. Sepasang pengantin itu merasakan kebahagiaan yang selama ini mereka dambakan
B. Suara letusan petasan kedengaran dari lantai tiga apartemenku
C. Angka kemiskinan di Indonesia belum juga turun
D. Murid-murid itu keracunan mie instant
E. Ekonomi kerakyatan lebih memperhatikan penderitaan rakyat banyak

D

81. Rembulan tersenyum lembut padaku malam ini. Kalimat ini mengandung majas…
A. Litotes
B. Totem pro parte
C. Konotatif
D. Personifikasi
E. Eufimisme

D. Macam-macam majas diantaranya adalah : • Personifikasi : menggunakan sifat-sifat manusia terhadap benda. Misalnya : Rembulan tersenyum. Angin membelai. • Pars pro toto : mengungkapkan sebagian untuk menjelaskan keseluruhan. Misalnya : Dik Nala belum kelihatan batang hidungnya • Totem pro parte : mengungkapkan keseluruhan, padahal yang dimaksud hanya sebagian. Misalnya : Indonesia berhasil merebut 56 medali emas (padahal yang merebutnya adalah atletnya saja, bukan seluruh bangsa Indonesia) • Hiperbola : mengungkapkan secara berlebihan yang tidak masuk akal. Misalnya: air matanya membanjiri rumahku.   

82. Saking sedihnya, air matanya membanjiri rumahku. Kalimat ini mengandung majas…
A. Litotes
B. Totem pro parte
C. Pars pro toto
D. Hiperbola
E. Perwakilan

D. Hiperbola

83. Meskipun sudah berjanji bertemu denganku sore ini, Karjo belum menampakkan batang hidungnya. Kalimat ini mengandung majas…
A. Pars pro toto
B. Totem pro parte
C. Hiperbola
D. Perbandingan
E. Perwakilan

A. Pars pro toto. Yang disebut adalah batang hidungnya, namun yang dimaksud adalah keseluruhan tubuhnya

84. Jawa Tengah berhasil menyabet 30 emas pada PON kemarin. Kalimat ini mengandung majas… A. Litotes
B. Totem pro parte
C. Pars pro toto
D. Hiperbola
E. Perwakilan

B. Totem pro parte. Yang disebut adalah Jawa Tengah. Namun yang dimaksud adalah para atlet Jawa Tengah yang bertanding

85. Indonesia memiliki suku bangsa yang beragam. Suku bangsa yang beragam itu dapat berkomunikasi satu sama lain dengan bahasa Indonesia tanpa menghilangkan identitas suku aslinya. Hal ini menunjukkan bahwa bahasa Indonesia…
A. Bahasa yang efektif
B. Berfungsi sebagai alat pemersatu berbagai suku bangsa v
C. Lambang identitas nasional
D. Alat penghubung daerah (suku) satu dengan daerah lain
E. Bahasa yang membanggakan

B. Salah satu fungsi bahasa Indonesia adalah sebagai alat pemersatu berbagai suku bangsa yang ada   

86. Orang Australia menggunakan bahasa Inggris sebagai alat komunikasi. Orang Filipina menggunakan bahasa tagalog. Orang Mesir menggunakan bahasa Arab. Sedangkan orang Indonesia menggunakan bahasa Indonesia. Hal ini menunjukkan fungsi bahasa Indonesia sebagai… A. Bahasa Internasional B. Bahasa dunia
C. Lambang identitas nasional
D. Bahasa yang tidak kalah dengan bahasa lain
E. Lambang kebanggaan bangsa

C. Lambang identitas nasional

87. Menteri Kesehatan menjelaskan kebijakan Pemerintah dalam bidang kesehatan kepada Pers dengan memakai bahasa Indonesia. Hal ini menunjukkan fungsi bahasa Indonesia sebagai…
A. Bahasa yang lebih tinggi dibanding bahasa daerah
B. Bahasa persatuan
C. Bahasa luhur bangsa D. Bahasa resmi kenegaraan
E. Bahasa kesepakatan seluruh rakyat

D. Bahasa resmi kenegaraan

88. Bahasa Indonesia yang baku tidak harus dipakai dalam …
A. Surat lamaran kerja yang ditujukan kepada Perusahaan kecil
B. Surat keputusan kepala departemen
C. Surat dari Kepala Sekolah kepada wali murid
D. Surat wakil direktur kepada ibunya
E. Surat pengunduran diri kepada atasan

D. Surat kepada ibu adalah surat pribadi, bukan surat resmi sehingga tak perlu bahasa baku 

89. Bahasa Indonesia yang baku dalam menuliskan perihal dalam surat resmi adalah…
A. Perihal : Permohonan Bantuan Pembangunan Pesantren
B. perihal : Permohonan Bantuan Pembangunan Pesantren
C. Perihal : Permohonan bantuan Pembangunan Pesantren
D. Perihal : permohonan bantuan pembangunan Pesantren
E. Perihal : Permohonan bantuan pembangunan Pesantren

A. Dalam menuliskan perihal, semua awal kata memakai huruf kapital

90. Bahasa surat yang baik adalah mengandung unsur berikut, kecuali …
A. Sederhana, mudah dimengerti
B. Imaginatif
C. Sopan
D. Ringkas
E. Eksplisit

B. Imaginatif atau penuh daya khayal bukanlah cirri surat yang baik

91. Penulisan nomor surat yang benar adalah …
A. Nomor: 779/ Kandepag/TU/Kp.03.09/5/2015
B. Nomor: 779/ Kandepag/TU/Kp.No.03.09/V/2015
C. Nomor: 779/ Kandepag/TU/Kp.03.09/V/15
D. Nomor 779/ Kandepag/TU/Kp.03.09/V/2015
E. Nomor: 779/ Kandepag/TU/Kp.03.09/V/2015

E. Perhatikan tanda baca titik dan penulisan tahun.

92. Kami semua angkat topi atas kesuksesanmu memenangkan tender itu. Kata angkat topi dalam kalimat tersebut setara maknanya dengan…
A. Angkat muka
B. Angkat besi
C. Acungan jempol
D. Acungan jari
E. Unjuk gigi

C. Angkat topi = acungan jempol = salut, memuji dan bangga.

93. Novel Salah Asuhan adala karya …
A. Abdul Muis
B. Abdul Jabbar
C. Marah Rusli
D. Armin Pane
E. S.T. Alisjahbana

A. Salah Asuhan adalah novel karya Abdul Muis 

94. Berikut ini, manakah yang bukan merupakan unsur intrinsik sebuah novel ?
A. Tema
B. Karakter
C. Latar cerita
D. Amanat
E. Pandangan hidup pengarang

E. Unsur intrinsik (unsur yang ada dalam cerita) novel adalah tema, karakter, alur, amanat, latar, sudut pandang. Sedangkan unsur ekstrinsik (unsur diluar cerita) adalah pandangan hidup pengarang, kondisi sosial ekonomi saat itu, hubungan novel itu dengan novel karya pengarang lain, keyakinan pengarang, dan unsur lain yang ada diluar cerita. 

95. Berikut ini, manakah yang merupakan kalimat majemuk setara (koordinatif)?
A. Adik mau makan jika dibelikan permen terlebih dulu
B. Pencuri itu tidak mengakui perbuatannya karena mengira masih punya peluang untuk berbohong
C. Langit ditutupi mendung gelap sehingga jemuran kami belum kering juga
D. Renaldi mandi keringat karena berolahraga pagi di Stadion Manahan Solo
E. Kikin adalah gadis yang cantik, pintar dan berbudi bahasa santun.

E. Kalimat majemuk setara cirinya adalah tidak menggunakan kata sehingga, karena, jika.

96. Berikut ini, manakah yang merupakan kalimat pasif ?
A. Baju batik itu telah kukirimkan ke Kalimantan
B. Kura-kura kawanku sedang makan daun
C. Orator kawakan itu berceramah dengan berapi-api
D. Rosyid sedang membuat shuttlecock dari bulu ayam kampong
E. Kapal pesiar itu merapat ke dermaga dengan anggun

A. Perhatikan kata kerja kukirimkan.

97. "Saya senang sekali dengan prestasi kamu", kata kakek. "Karena kamu lulus dengan peringkat pertama". Jika kalimat tersebut diubah menjadi kalimat tidak langsung, maka akan menjadi…
 A. Kakek mengatakan bahwa ia senang sekali karena saya lulus dengan peringkat pertama.
B. Kakek mengatakan bahwa saya senang sekali karena saya lulus dengan peringkat pertama.
C. Kakek mengatakan bahwa kamu senang sekali karena saya lulus dengan peringkat pertama.
D. Kakek mengatakan bahwa ia senang sekali karena kamu lulus dengan peringkat pertama.
E. Kakek mengatakan bahwa kita senang sekali karena lulus dengan peringkat pertama.

A. Untuk merubah kalimat aktif menjadi kalimat pasif, perhatikanlah pelaku percakapannya.

98. Ibu bertanya kapan saya akan berangkat ke Jakarta. Kalimat tidak langsung ini bila diubah menjadi kalimat langsung, akan menjadi…
A. "Kapan saya akan berangkat ke Jakarta ?", tanya ibu.
B. "Kapan kalian akan berangkat ke Jakarta ?", tanya ibu.
C. "Kapan kamu akan berangkat ke Jakarta ?", tanya ibu.
D. "Kapan dia akan berangkat ke Jakarta ?", tanya ibu.
E. "Kapan kita akan berangkat ke Jakarta ?", tanya ibu.

C. Perhatikan pelaku percakapannya 

99. Manakah berikut ini yang tidak memiliki pola DM (Diterangkan – Menerangkan)
A. Kelapa muda
B. Tempe busuk
C. Baru dibahas
D. Sumur dangkal
E. Ungu gelap

C. Yang bukan DM (Diterangkan - Menerangkan) adalah baru dibahas.

100. Kata sambung jika, manakala, andaikan adalah menyatakan…
A. Menunjukkan hubungan tujuan B. Menunjukkan hubungan pertentangan
C. Menunjukkan hubungan waktu
D. Menunjukkan hubungan perbandingan
E. Menunjukkan hubungan kondisional

E. Macam-macam kata penghubung diantaranya adalah
• jika, andaikan, manakala = menunjukkan hubungan kondisional (syarat)
• untuk, buat, bagi = menunjukkan hubungan tujuan
• namun, tetapi = menunjukkan hubungan pertentangan
• semenjak, sejak, ketika = menunjukkan hubungan waktu
• seakan-akan, seolah-olah = menunjukkan hubungan perbandingan

101. Bahasa Indonesia baku berfungsi...
A. Komunikasi di seluruh wilayah Indonesia
B. Komunikasi antara orang-orang berlainan suku bangsa namun masih dalam batas wilayah negara Indonesia
C. Komunikasi dinas, resmi, dan di sekolah
D. Komunikasi antara atasan dan bawahan dalam suatu kantor
E. Komunikasi secara nasional



102. Kasihan sekali orang itu. Hanya sendirian ia ketika mengalami kesusahan, tanpa ada saudara atau kerbatnya yang berusahan untuk membantunya.
Pernyataan di atas dapat diperibahasakan dengan...
A. Air lalu kubang kotor
B. Air mata jatuh ke perut
C. Air diminum rasa duri, nasi dimakan rasa sekam
D. Air yang tenang jangan disangka tiada bebuaya
E. Air susu dibalas air tuba

B. Air mata jatuh ke perut

102. Makna peribahasan udang tak tahu bungkuknya adalah...
A. Orang yang tidak menyadari akan kebaikan dirinya sendiri
B. Orang yang tidak menyadari akan keberuntungan dirinya sendiri
C. Orang yang tidak menyadari akan kemalangan dirinya sendiri
D. Orang yang tidak menyadari akan keunggulan dirinya sendiri
E. Orang yang tidak menyadari akan keburukan dirinya sendiri

E. Orang yang tidak menyadari akan keburukan dirinya sendiri

102. Penulisan partikel pun yang tepat di bawah ini adalah...
A. Biarpun sendirian, ia nekat berangkat juga
B. Karena rasa laparnya, makanan apapun juga akan dimakannya
C. Sekalipun ia belum pernah mengunjungi rumah orang tuanya
D. Serupiahpun tidak lagi tersisa di saku celananya
E. Jangankan berdua, bertigapun aku tidak takut pada mereka

A. Biarpun sendirian, ia nekat berangkat juga

103. Kata ibu dan bapak Joko itu anak yang kreatif
Penjedaan kalimat di atas yang tepat jika yang dimaksudkan adalah Joko anak yang kreatif adalah...
A. Kata ibu dan bapak Joko itu/anak yang kreatif
B. Kata ibu dan bapak Joko/itu anak yang kreatif
C. Kata ibu dan bapak/Joko itu anak yang kreatif
D.Kata ibu dan bapak Joko itu anak/yang kreatif
E. Kata ibu/dan bapak Joko itu anak yang kreatif

C. Kata ibu dan bapak/Joko itu anak yang kreatif

104. Di antara kalimat-kalimat berikut, manakah yang berkonotasi baik?
A. Tiga serdadu Belanda tewas dalam serangan mendadak yang dilancarkan para pejuang Indonesia
B. Cut Nyak Mutia wafat dan dimakamkan di Alue Kurieng, Aceh
C. Lelaki itu mati di dekat kandang kerbau
D. Bangkai perampok itu terbujur kaku di pinggir jalan
E. Anak kecil itu mati mengenaskan setelah terlindas truk

B. Cut Nyak Mutia wafat dan dimakamkan di Alue Kurieng, Aceh

105. Di antara kalimat-kalimat berikut, manakah yang merupakan kalimat yang baku?
A. Mereka jebak pencuri itu hingga akhirnya tertangkap
B. Situ sudah lama menunggu adikmu di tempat ini
C. Ia teriak-teriak hingga suaranya serak
D. Ia berjalan cepat agar tidak terlambat masuk sekolah
E. Dua anak lelaki itu berantem di pinggir kali

D. Ia berjalan cepat agar tidak terlambat masuk sekolah

106. Di antara kalimat-kalimat berikut, manakah kalimat yang tidak menggunakan frase idiomatik?
A. Kepala sekolah sedang bertemu guru baru di depan sekolah
B. Benar-benar keras kepala anak itu, nasihat orang tuanya tidak juga didengarnya
C. Dasar kepala udang, soal yang mudah pun tidak bisa dijawabnya!
D. Kelompok pemusik itu sedang naik daun
E. Pak Darto adalah tiang kampung di kampung Jaya karena usianya lebih dari seratus tahun

A. Kepala sekolah sedang bertemu guru baru di depan sekolah

107. Pengaran itu menyerahkan naskah karangan kepada redaksi penerbit Citra.
bentuk pasif dari kalimat tersebut adalah...
A. Naskah karangan diterima kepala redaksi penerbit Citra dari pengarang
B. Naskah karangan diserahkan kepala redaksi penerbit Citra kepada pengarang
C. Kepala redaksi penerbit Citra menerima naskah karangan dari pengarang
D. Naskah karangan pengarang diserahkan kepada kepala redaksi penerbit Citra
E. Naskah karangan diserahkan pengarang kepada kepala redaksi penerbit Citra

E. Naskah karangan diserahkan pengarang kepada kepala redaksi penerbit Citra

108. Di antara kalimat-kalimat berikut, manakah kalimat aktif intransitif?
A. Ia belajar dengan tekun
B. Pak Hasan bekerja di kantor
C. Ia menangis meraung-raung
D. Ia melukis dengan kedua kakinya
E. Anak kecil itu memeluk ibunya erat-erat

C. Ia menangis meraung-raung

109. Kata yang sama lafalnya dengan kata lain, namun berbeda ejaan dan maknanya disebut...
A. Antonim
B. Homonim
C. Sinonim
D. Homofon
E. Sintagma

D. Homofon

110. Penulisan tanda baca dalam kalimat-kalimat berikut ini benar, kecuali...
A. Di dalam tasnya terdapat buku, pensil, dan penghapus
B. Ia bukan ingin membeli kamus melainkan ingin membeli buku cerita
C. Yang dibutuhkannya: buku, pensil, dan penghapus
D. Ia ingin membeli buku cerita kalau mempunyai cukup uang
E. Kalau mempunyai cukup uang, ia ingin membeli kamus

B. Ia bukan ingin membeli kamus melainkan ingin membeli buku cerita

111. Yang bukan termasuk kata ulang dalam kalimat-kalimat berikut ini adalah...
A. Ia telah menyelesaikan tugasnya untuk membersihkan meja-tulis
B. Mereka berlarian tunggang-langgang dikejar sapi yang tengah mengamuk
C. Di pasar banyak dijual sayur-mayur
D. Gerak-gerik lelaki itu memang mencurigakan
E. Rumah-rumah porak-poranda diterjang angin puting beliung

A. Ia telah menyelesaikan tugasnya untuk membersihkan meja-tulis

112. Di antara kalimat berikut, manakah yang merupakan kalimat efektif?
A. Ia belajar keras agar supaya lulus dengan nilai yang memuaskan
B. Ia sangat berani sekali ketika menerjang musuh
C. Ia menangis tersedu-sedu dan kemudian menangis meraung-raung karena sangat sedih hati dan perasaanya
D. Ia mampu mekulis dan memahat dengan baik
E. Berbagai macam jenis sayur dijual di pasar tradisional itu

D. Ia mampu mekulis dan memahat dengan baik

113. Penulisan yang benar terdapat pada kalimat...
A. Sangsaka berkibar-kibar gagah di ujung tiang
B. Apapun juga akan dilakukannya demi cintanya pada tanah air
C. Ke mana kapal itu berlabuh?
D. Perhatikan lah baik-baik nasihan orang tuamu
E. Murid-murid memasuki kelas baru satu persatu

C. Ke mana kapal itu berlabuh?

114. Berdasarkan EYD, bagaimanakah penulisan singkatan nama resmi lembaga pemerintah dan ketatanegaraan, badan atau organisasi, serta nama dokumen resmi?
A. Awal kata ditulis dengan huruf kapital dan diikuti dengan tanda titik
B. Awal kata ditulis dengan gabungan huruf kapital dan kecil serta tidak diikuti dengan tanda titik
C. Awal kata ditulis dengan huruf kapital dan diikuti dengan tanda koma
D. Awal kata ditulis dengan huruf kapital, diikuti atau tidak diikuti dengan tanda titik tergantung kata yang akan disingkat
E. Awal kata ditulis dengan huruf kapital dan tidak diikuti dengan tanda titik

E. Awal kata ditulis dengan huruf kapital dan tidak diikuti dengan tanda titik

112. Penulisan nama gelar yang benar adalah...
A. Moh. Ilham, S. Pd
B. Moh. Ilham, S. Pd.
C. Moh. Ilham, S, Pd.
D. Moh. Ilham. S. Pd.
E. Moh. Ilham. S. P.d.

B. Moh. Ilham, S. Pd.

113. Tua muda, lelaki perempuan, besar kecil mengambil air di telaga itu.
Perulangan tua muda, lelaki perempuan, besar kecil berarti...
A. Berlawanan
B. Banyak
C. Banyak sekali
D. Sulit dihitung secara pasti
E. Rombongan

A. Berlawanan

114. Penyukuan yang benar pada kata reboisasi adalah...
A. re-bo-isa-si
B. re-boi-sa-si
C. re-bo-id-a-si
D. re-bo-i-sa-si
E. reb-o-i-sa-si

D. re-bo-i-sa-si

115. Penulisan kalimat langsung yang benar adalah...
A. "Aku berjanji kepadamu selaku lelaki sejati, "kata Dewabrata, "Aku akan menjaga kesucian kelelakianku hingga ajalku tiba!"
B. "Aku berjanji kepadamu selaku lelaki sejati, "Kata Dewabrata, "aku akan menjaga kesucian kelelakianku hingga ajalku tiba!"
C. "Aku berjanji kepadamu selaku lelaki sejati, "kata Dewabrata, "aku akan menjaga kesucian kelelakianku hingga ajalku tiba!"
D. "Aku berjanji kepadamu selaku lelaki sejati, "kata Dewabrata, "Aku akan menjaga kesucian kelelakianku hingga ajalku tiba!"
E. Kata Dewabrata, "Aku berjanji kepadamu selaku lelaki sejati, aku akan menjaga kesucian kelelakianku hingga ajalku tiba!"

C. "Aku berjanji kepadamu selaku lelaki sejati, "kata Dewabrata, "aku akan menjaga kesucian kelelakianku hingga ajalku tiba!"

116. Kata depan yang ditulis secara benar, terdapat pada:
A. bersembunyi dibalik pintu
B. menjilat keatas
C. datang kemari
D. pergi keluar negeri
E. tertera dibawah

C. datang kemari

117. Tanda hubung yang digunakan secara benar, terdapat pada:
A. Adat sopan-santun
B. Muka merah-padam
C. Kaum muda-belia
D. Rumah porak-poranda
E. Penuh kasih-sayang

C. Kaum muda-belia

118. Tanda koma yang digunakan secara tepat, terdapat pada:
A. Terdakwa menurut hakim, terbukti bersalah.
B. Perusahaan itu bangkrut, karena ulah direktur utamanya.
C. Dia belum berhasil, meskipun sudah bekerja keras.
D. Jika tidak segera diberantas, peredaran narkoba akan semakin merajalela.
E. Pengalaman hidup itu, guru yang baik.

D. Jika tidak segera diberantas, peredaran narkoba akan semakin merajalela.

119. Huruf kapital yang digunakan secara benar, terdapat pada:
A. Rancangan Undang-undang itu sedang dibahas.
B. Beberapa Sekolah Dasar di daerah terpencil kekurangan guru.
C. Bahasa Indonesia ditetapkan sebagai Bahasa Negara dalam Undang-Undang Dasar kita.
D. Makalah berjudul "Globalisasi dan Imperialisme"
E. Peng-Indonesiaan istilah asing perlu digalakkan.

A. Rancangan Undang-undang itu sedang dibahas.

120. Kata yang tidak cocok digunakan dalam komunikasi tulis resmi, terdapat pada:
A. Mengubah haluan
B. Mengukuhkanjabatan
C. Memantapkan jai diri
D. Menjajaki pendapat umum
E. Bertekat bulat

D. Menjajaki pendapat umum

121. Kata serapan yang cocok digunakan dalam komunikasi tulis resmi terdapat pada:
A. Azas partal
B. Sikap emosionil
C. Aktifitas anak
D. Segi kognitif
E. Sujud syukur

C. Aktifitas anak

122. “Sudah saatnya ........... peralatan militer kita segera dilakukan”. Kalimat yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah....
A. Perlengkapan
B. Kelengkapan
C. Pelengkapan
D. Pemerlengkap
E. pelengkap

A. Perlengkapan

123. Susunan kalimat yang tidak janggal, terdapat pada:
A. Siapapun yang bersalah, ia harus dihukum.
B. Sesudah berunding selama lima jam, putusan baru dapat diambil.
C. Alasannya adalah karena dia tidak patuh kepada atasan.
D. Selama era pasar bebas yang kuat akan menelan yang lemah.
E. Krisis ekonomi terjadi disebabkan karena korupsi, kolusi, dan nepotisme merajalela.

E. Krisis ekonomi terjadi disebabkan karena korupsi, kolusi, dan nepotisme merajalela.

124. “Fasilitas jalan masih terus dibangun di Kota Jakarta. Meskipun demikian, kepadatan dan kemacetan lalu lintas selalu terjadi setiap hari, baik pada pagi hari saat warga kota Jakarta dan sekitamya akan memulai aktivitasnya, maupun sore hari saat mereka pulang ke rumahnya ........”
Kalimat yang sesuai sebagai kelanjutan paragraf diatas adalah:
A. Sebelum ada ledakan penduduk di perkotaan dan pemilikan kendaraan pribadi, kota Jakarta masih terasa nyaman.
B. Upaya yang dilakukan pemerintah daerah selama ini hanya masalah pelebaran jalan dan pembuatan jalan layang.
C. Keadaan seperti itu dapat dijadikan alasan agar sistem transportasi massa di
kota Jakarta segera dibangun.
D. Telah diberitakan diberbagai media massa bahwa sistem transportasi massa di kota Jakarta segera dibangun.
E. Hal yang perlu diperhatikan lebih lanjut adalah keterkaitan sistem transportasi yang terpadu dengan struktur kota Jakarta.

E. Hal yang perlu diperhatikan lebih lanjut adalah keterkaitan sistem transportasi yang terpadu dengan struktur kota Jakarta.

125. “Para tokoh masyarakat memandang bahwa ide-ide para mahasiswa yang disampaikan kepada pemerintah melalui demontrasi belum direspon secara proporsional”.
Kata ulang yang semakna dengan kata ulang bercetak miring dalam kalimat di atas adalah:
A. Sakit-sakit
B. Tinggi-tinggi
C. Duduk-duduk
D. Pikiran-pikiran
E. Pusing-pusing

D. Pikiran-pikiran

126. “Anak itu menderita sakit akibat kehujanan sepanjang perjalanan menuju ke rumahnya”.
Kata berimbuhan ke-an pada kata bercetak miring dalam kalimat di atas semakna dengan kata berimbuhan ke-an dalam kalimat:
A. Kedua pengantin itu merasakan kebahagiaan yang selama ini mereka dambakan.
B. Ledakan bom itu kedengaran sampai ke seluruh lantai gedung.
C. Masalah kemiskinan di Indonesia harus ditangani secara serius.
D. Kemacetan lalu lintas setiap hari terjadi di Jakarta.
E. Petani itu keracunan setelah makan sayuran mentah.

E. Petani itu keracunan setelah makan sayuran mentah.

127. Pemakaian tanda titik dua dalam kalimat-kalimat beriku yang sesuai dengan Pedoman Umum EYD adalah ...
A. Ayahku sedang mencari: celana, sepatu, dan topi.
B. Dalam rapat itu yang hadir hanya: Mattalata, Faisol, Rogers, dan Rozi.
C. Saya masih memerlukan perabot rumah tangga: meja, almari, dan kursi.
D. Sebentar lagi anak saya akan membeli :radio, jam dinding, dan tas.
E. Fakultas itu mempunyai jurusan : Kimia, Geologi, biologi, dan Geodesi.

E. Fakultas itu mempunyai jurusan : Kimia, Geologi, biologi, dan Geodesi.

128. Penulisan nama dengan gelar kesarjanaannya yang tepat terdapat dalam contoh....
A. Dr. Valentino Woworuntu, MBA.
B. DR. Lajnah Latifah, M.Pd.
C. Ir. Lois Lalu, MA.
D. I.R. Cordiva Aridho, M.M.
E. DRS. Saddam Husnaeni, SH.

A. Dr. Valentino Woworuntu, MBA.

129. Penulisan Imbuhan serapan yang sesuai dengan Pedoman Umum EYD terdapat pada contoh kalimat :
A. Pertemun nonformal antara kedua presiden itu akan berlangsung di Istana Bogor.
B. Komunikasi telepon antar kota di Kupang sempat pulus karena ada gangguan teknis.
C. Bantuan masyarakat kepada para tuna rungu masih perlu ditingkatkan.
D. Setiap sub-bab dalambuku itu pelu dibaca agar dapat dipahami isinya.
E. Pada tahap semi-final Kesebelasan Korea tampak kompak bermain.

A. Pertemun nonformal antara kedua presiden itu akan berlangsung di Istana Bogor.

130. Pemakaian tanda koma dalam kalimat berikut yang tepat adalah:
A. Mereka, sebenamya bukan pemain yang berbakat melainkan pemain yang mempunyai kemauan keras.
B. Dia harus membatalkan niatnya pergi ke Paris, karena pesawat yang mau ditumpangi rusak.
C. Para politisi dan pejabat pemerintah, diharapkan bekerja lebih keras agar masyarakat lebih sejahtera.
D. Penghasilan utama daerah jawa barat, adalah padi sedangkan daerah Maluku
adalah rempahrempah.
E. Sebetulnya, tim Indonesia lebih banyak memiliki peluang emas, tetapi karena penyelesainnya kurang baik, akhimya kalah melawan tim Malaysia.

E. Sebetulnya, tim Indonesia lebih banyak memiliki peluang emas, tetapi karena penyelesainnya kurang baik, akhimya kalah melawan tim Malaysia.

131. Rangkaian penulisan kata serapan yang sesuai dengan EYD adalah...
A. Monarkhi, akhir analisa, autopsi
B. Sekunder, ransliterasi, otopsi, varitas
C. Teknik, khlorida, komplit, materiel
D. Frekwensi, ekstrimis, etletik, grup
E. Komplet, anarki,varietas, pasien ;

C. Teknik, khlorida, komplit, materiel

132. “Di daerahnya, di pelosok kampung, Pak Sembiring terbiasa menggnakan bahasa daerahnya. Ketika dia pindah, ke Jakarta, kebiasannya masih saja dipertahankan. Pantaslah banyak orang terdiam atau senyum-senyum jika diajak bicara Pak Sembiring karena mereka tidak paham apa yang dikatakannya”.
Kebiasaan Pak Semibiring sesuai dengan ilustrasi di atas, tidak sejalan dengan peribahasa...
A. Ibarat kembang, bagus dipakai, layu dibuang.
B. Lain idang, lain belakang.
C. Ayam hitam terbang malam.
D. Di mana tanah dipijak di situ langit dijunjung.
E. Berjalan peliharalah kaki, bercerita peliharalah lidah.

B. Lain idang, lain belakang.

133. Di sini angin pun kecil-kecil dan mengusap wajah kita Di luar musim pun menyekap dan engahan udara Menghembus pohon-pohon, membelai-belai wajah kita
Di serambi. Dingin lewat dan berhenti Bersama langkahku Bersama bisikan di pusat hatimu...
Angin Kecil-Kecil dah Musim Menyekap Kita (Abdul hadi)

Penggalan puisi diatas menggunakan majas ....
A. Pleonasme
B. Litotes
C. Personifikasi
D. Eufemisme
E. Repetisi

C. Personifikasi

134. “Berpuasa sunat itu besar manfaatnya, Rapiah tadi sementara itu wajib benar bagimu memelihara kewarasan tubuhmu. Jangan rupamu secara ini, tinggal kulit pembaluttulang saja".
Benar sekali badanmu menjadi kurus, Ibu. Tapi bukanlah kurus itu disebabkan deh berpuasa. Meskipun kurus, tetapi perasaanku kesehatan tubuh tidaklah terganggu.
Salah Asuhan, Abdol Moeis.
Apa amanat yang terungkap dalam penggalan novel di atas?
A. Turutilah nasihat orang tua bila ingin berhasil.
B. Jangan melakukan perbuatan yang akhirnya merugikan diri sendiri.
C. Seorang wanita harus memelihara kecantikannya.
D. Seorang ibu mertua harus menyayangi manantunya.
E. Seorang istri seharusnya dapat menjaga kesehatan dirinya.

A. Turutilah nasihat orang tua bila ingin berhasil.

135. Tak sampai hatinya hendak meninggalkan Medasing sakit, tiada berdaya seorang diri di rimba itu. Meskipun laki-laki itulah pangkal kemelaratannya, meskipun kepala penyamun yang buas itulah yang menganiaya ayah bundanya, sehingga tak tentu apa jadi mereka sekarang ini, dalam penghidupannya yang aman di tengah-tengah rimba di tengah penyamun-penyamun yang tak mengusiknya itu, dengan bada setahunnya tumbuh di kalbunya tali perhibungan dengan mereka. Bukan dalam perbuatan mereka yang buas, tetapi dalam perasaan hidup ...
Anak Perawan di Sarang penyamun, STA.
Unsur moral yang terdapat dalam penggalan novel di atas adalah ....
A. Tidak dendam
B. Tanggungjawab
C. Kasih sayang
D. Setia kawan
E. Perhatian

C. Kasih sayang

136. Manajer perusahaan multi produk itu berasal dari kalangan elit. Ia dalam manajemennya selalu menggunakan sistem kontrak. Dalam bacaan itu, terdapat kesalahan penulisan kata serapan, yakni...
A. manajer seharusnya manager
B. multiproduk seharusnya multiproduct
C. elit seharusnya elite
D. Manajemen seharusnya managemen
E. Sistem seharusnya system

C. elit seharusnya elite

137. Pemakaian konfiks yang benar pada gabungan kata terdapat pada
A. pertanggung jawab
B. keikutsertaan
C. pengalihan bahasa
D. pendayaan guna
E. dibebaskan tugas

B. keikutsertaan

138. Pemakaian tanda baca yang betul terdapat pada kalimat
A. celana  "jengki"  sudah  tidak  populer  lagi di Indonesia
B. rate of inflation, 'laju inflasi' di Indonesia memang agak tinggi pada bulan Oktober 2000
C. surat yang dikirim itu No:124/PP/Pes./I/2001
D. Ali bertanya : “dimana kau beli buku?”
E. Ia bertemapt tinggal di Jalan Diponegoro IV-5

A. celana  "jengki"  sudah  tidak  populer  lagi di Indonesia

139. Imbuhan Ber- yang mempunyai arti terdapat pada kalimat..
A. adik bersepeda ke sekolah
B. murid berusaha menyelesaikan tugasnya
C. saya bermaksud mengunjungi nenek
D. ia berbelanja dipasar
E. petinju itu berkeringat selama bertanding

C. saya bermaksud mengunjungi nenek

140. Kedatangan tamu disambut dengan upacara adat. Fungsi imbuhan ke-an pada kalimat tersebut sama dengan fungsinya pada kalimat
A. dia mengecat rumahnya dengan cat putih
B. hasil kebunnya cukup untuk biaya hidup keluarganya
C. buku itu berjudul lahirnya pancasila
D. sakitnya tidak tertahankan olehku
E. obat itu bukan main mahalnya

C. buku itu berjudul lahirnya pancasila

141. Pemakain awalan se- dapat mengungkapkan makna berikut…kecuali
A. satu
B. paling
C. sama ...dengan
D. sama sama
E. hasil perbuatan

E. hasil perbuatan

142. Sungai di daerah perkotaan sudah tidak sehat lagi karena banyak….oleh limbah dari pabrik. Kebanyakan ….tersebut berupa lapisan minyak dan logam berat. Karena itu, tingkat….sungai didaerah perkotaan sudah pada ambang batas membahayakan. Bentuk kata yang tepat untuk melengkapi kalimat adalah....
A. tercemar, pencemaran, kecemaran
B. dicemari, cemaran, kecemaran
C. tercemari,  pencemar, pencemaran
D. dicemari, pencemaran, kecemaran
E. tercemar, pencemar, kecemaran

C. tercemari,  pencemar, pencemaran

143. Kata ulang yang mengandung arti menyangatkan terdapat pada kalimat….
A. ayah bekerja segist-giatnya untuk mencukupi kebutuhan keluarga
B. ibu hasan mondar-mandir mencari anaknya yang terlambat pulang dari sekolah
C. mereka menggeleng-gelengkan kepalanya karena jengkel sekali
D. ia brpukul pukulan dengan si Dull
E. para udangan bersalam-salaman, kemudian pulang

A. ayah bekerja segist-giatnya untuk mencukupi kebutuhan keluarga

144. Pola pembentukan kata jaksa agung sama dengan pola pembentukan kata berikut,kecuali….
A. kursi presiden
B. rumah mewah
C. ekonomi  lemah
D. politik bebas
E. kekuasaan terbatas

A. kursi presiden

145. Kesinambungan pembangunan hanya mungkin dilaksanakan jika ketahanan nasional dan kualitas trilogi pembangunan meningkat. Kalimat tersebut menggunakan frase nomina berikut,kecuali
A. kesinambungan pembangunan
B. ketahanan nasional
C. kualitas trilogi pembangunan
D. trilogi pembangunan
E. mungkin dilaksanakan

E. mungkin dilaksanakan

146. Para siswa yang memiliki teman pengguna narkoba hendaknya waspada. Frase yang menyatakan keterangan subjek dalam kalimat adalah…
A. pengguna narkoba
B. teman pengguna narkoba
C. teman
D. yang memiliki teman
E. yang memiliki teman pengguna narkoba

E. yang memiliki teman pengguna narkoba

147. Nelayan menagkap ikan di laut. Pola kalimat tersebut sama dengan pola kalimat berikut,kecuali…
A. siswa membaca buku di perpustakaan
B. kami bergembira pada pesta ulang tahunnya
C. kemarin polisi menangkap pencopet di pasar itu
D. kami harus mengembalikan buku-buku itu ketempat semula
E. mereka menonton pesta rakyat di alun-alun

C. kemarin polisi menangkap pencopet di pasar itu

148. Dalam kunjungannnya ke panti jompo, diperolehnya informasi yang sangat berharga. Pola urutan unsur fungsi dalam klaimat tersebut terdapat juga pada kalimat….
A. ketika mengerjakan tugas-tugas, buku-buku paket sangat diperlukan
B. sambil mendengarkan lagu-lagu. Sari mengerjakan pekerjaan rumahnya
C. meskipun sudah ditegur oleh gurunya, tetap saja dia menunggu temannya
D. bagi yang suka sastra tersedia buku-buku sastra yang bermutu
E. dalam menyampaikan laporannya, Murni menggunakan bahasa inggris

D. bagi yang suka sastra tersedia buku-buku sastra yang bermutu

149. Pola kalimat Masyarakat tidak perlu khawatir akan persediaan embilan bahan pokok. Sama dengan pola kallimat…
A. pemerintah tidak akan mengadakan penjadwalan kembali hutang luar negeri
B. kondisi itu tidak akan menambah perkembangan indusri ternak
C. hampir semua negara tidak peduli akan pajak hasil ternak
D. usaha ternak akan terhambat lalu dikenakan PPn 10%
E. peranan industri makanan ternak cukup strategis

C. hampir semua negara tidak peduli akan pajak hasil ternak

150. kalimat inti pada kalimat Sekalipun udara dingin berhembus, orang tetap beduyun-duyun membeli karcis pertunjukan drama Surapati adalah…
A. udara dingin
B. udara dingin berhembus
C. orang  berduyun-duyun
D. orang membeli karcis
E. pertunjukan drama Surapati

C. orang  berduyun-duyun

151. kalimat berikut yang merupakan perluasan kalimat Setiap bangsa memlki bahasa adalah…
A. setiap bangsa yang ada di dunia ini memilki dan mengunakan bahasa yang terus berubah sejalan dengan perubahan zaman
B. setiap bangsa yng memiliki bahasa akan selalu mengunakan bahasanya itu untuk berkomunikasi dalm kehidupan bermasyarakat
C. setiap bangsa memiliki bahasa dan setiap bahasa selalu dimiliki dan dijunjung tinggi oleh masyarakatnya
D. dalam kehidupan berbangsa dan bernegara setiap bangsa harus memiliki bahasa sebagai sarana pengembangan budaya
E. hampir dapat dipastikan bahwa tidak ada bangsa didunia ini yang tidak memiliki bahasa

D. dalam kehidupan berbangsa dan bernegara setiap bangsa harus memiliki bahasa sebagai sarana pengembangan budaya

152. Kami semua tengah menantikan angin baik untuk melancarkan aksi menentang mereka. Makna angin dalam kalimat tersebut…
A. cuaca
B. keadilan
C. suasana
D. kabar
E. kesempatan

E. kesempatan

153. Semua ungkapan berikut mengandung makna idiomatis, kecuali….
A. kepala dingin
B. bertangan dingin
C. berhati dingin
D. berdarah dingin
E. terasa dingin

E. terasa dingin

154. Setelah merenung selambeberapa hari, ia dapat mengungkapkan ide-idenya yang cemerlang sehingga dapat menyususn karya yang orisinal. Lawan kata orisinal dalam kalimat adalah kata-kata berikut, kecuali…
A. saduran
B. duplikat
C. turunan
D. plagiat
E. tiruan

C. turunan

155. Kata yang bercetak miring yang bermakna konotatif terdapat dalam kalimat….
A. setelah diperiksa secara menyeluruh diputuskan bahwa kaki tangan pasien itu harus diamputasi
B. barang-banrang yang akan diekspor memalalui pelabuhan habis dimakan tikus-tikus pelabuhan
C. kutu buku itu berbahaya bagi kesehatan manusia
D. kambing hitam yang sudah cukup umur itu dijual dengan harga Rp.500.000,00
E. Orang  didesa  itu mencari  anjing  gila yang  sering  makan  ayam peliharaannya

B. barang-banrang yang akan diekspor memalalui pelabuhan habis dimakan tikus-tikus pelabuhan

156. Pendidikan budi  pekerti  lebih  difkuskan  pada  pembentukan  pribadi luhur,…pendidikan kewarganegaran difokuskan pada pembentukan watak kebangsaan. Kata penghubung yang cocok untuk melengkapi kalimat tersebut…..
A. sedangkan
B. padahal
C. namun
D. akan tetapi
E. sebaliknya

A. sedangkan

157. Pemerintah indonesia melakukan berbagai daya dan upaya untuk merangsang wisman     ke indonesia. Kalimat yang tepat untuk menggambarkan daya dan upaya dalah….
A. strategi
B. strategis
C. strategik
D. strategisasi
E. strata

A. strategi

158. Bintang sekelas Tom Hanks pasti akan berusaha semaksimal mungkin…..perannya dalam film yang dibintanginya. Kata yang tepat untuk mengisi kekosongan tersebut adalah….
A. memilih
B. memerankan
C. menghayati
D. menyelami
E. menyampaikan

C. menghayati

159. Penulisan unsur serapan berikut yang benar, kecuali….
A. manajemen
B. standarisasi
C. frekuensi
D. ekuivalen
E. sistematis

C. frekuensi

160. Kata depan yang ditulis secara benar terdapat pada...
a. bersembunyi dibalik pintu
b. menjilat keatas
c. datang kemari
d. pergi keluar negeri

c. datang kemari

161. Tanda hubung yang digunakan secara benar terdapat pada...
a. adat sopan-santun
b. muka merah-padam
c. kaum muda-belia
d. rumah porak-poranda

c. kaum muda-belia

162. Tanda koma yang digunakan secara tepat terdapat pada...
a. Terdakwa menurut hakim, terbukti bersalah.
b. Perusahaan itu bangkrut, karena ulah direktur utamanya.
c. Dia belum berhasil, meskipun sudah bekerja keras
d. Jika tidak segera diberantas, peredaran narkoba akan semakin merajalela.

d. Jika tidak segera diberantas, peredaran narkoba akan semakin merajalela.

163. Huruf kapital yang digunakan secara benar terdapat pada...
a. Rancangan Undang-undang itu sedang dibahas.
b. Beberapa Sekolah Dasar di daerah terpencil kekurangan guru.
c. Bahasa Indonesia ditetapkan sebagai Bahasa Negara dalam Undang-Undang Dasar kita.

Rancangan Undang-undang itu sedang dibahas.

164. Kata yang tidak cocok digunakan dalam komunikasi tulis resmi terdapat pada...
a. Azas partai
b. Sikap emosionil
c. Aktivitas anak
d. Segi kognitif

c. Aktivitas anak

165. Kata yang tidak cocokdigunakan dalam komunikasi tulis resmi terdapat pada...
a. Mengubah haluan
b. Mengukuhkan jabatan
c. Memantapkan jati diri
d. Menjajaki pendapat umum

d. Menjajaki pendapat umum

166. Sudah saatnya... peralatan militer kita segera dilakukan.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah...
a. Perlengkapan
b. Kelengkapan
c. Pelengkapan
d. Pemerlengkap

c. Pelengkapan

167. Fungsi bahasa dalam kehidupan sehari-hari adalah...
A. Sarana komunikasi
B. Transfer ilmu
C. Penyampai pesan
D. Penghubung antarmanusia

A. Sarana komunikasi

168. Berikut ini merupakan keterampilan berbahasa, kecuali...
A. Berbicara
B. Mendengar
C. Membaca
D. Komunikasi

D. Komunikasi

169. Tanda aksara dalam tata tulis yang merupakan anggota abjad yang melambangkan bunyi bahasa disebut...
A. Kata
B. Kalimat
C. Huruf
D. Paragraf

C. Huruf

170. Andi dapat mengerjakan soal matematika dengan tepat.
Lisa dapat mengerjakan soal IPA dengan benar.
Kata yang digarisbawahi dalam kalimat di atas dalam ilmu bahasa dinamakan...
A. Antonim
B. Homonim
C. Homofon
D. Sinonim

D. Sinonim

171. Lisa bisa mengerjakan soal IPA dengan benar.
Setetes bisa ular kobra dapat membunuh sepuluh orang
Kata yang digarisbawahi dalam kalimat di atas dalam ilmu bahasa dinamakan...
A. Antonim
B. Homonim
C. Homofon
D. Sinonim

B. Homonim

172. Bagaimana sinematografi dalam film ini? Apakah juru kamera piawai dalam teknik pengambilan gambar untuk setiap adegan atau suasana sehinggga tampak artistik?
Makna kata yang dicetak tebal pada teks di atas secara berurutan adalah...
A. Gambar hidup; pandai; indah
B. Penyuntingan gambar; cakap dan terampil; bernilai seni
C. Pemotretan; capap dan terampil; seni
D. Teknik perfilman; cakap dan terampil; seni

D. Teknik perfilman; cakap dan terampil; seni

173. Hujan deras yang cukup lama di wilayah Randudongkal dan sekitarnya menyebabkan sungai-sungai tidak mampu menampung debit air hujan.
Kata yang cetak tebal dapat digantikan dengan kata...
A. Volume
B. Jumlah
C. Wadah
D. Tempat

A. Volume

174. Penyebab kecelakaan lalu lintas di jalan raya terutama kelalaian para pengemudi. Mereka sering mengebut dan ingin mendahului. Mengantuk juga sering menjadi penyebab kecelakaan. Jarak yang ditempuh kendaraan terlalu jauh akan mengakibatkan sopir mengantuk sehingga mudah tabrakan dengan kendaraan lai.
Kalimat tanggapan yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah...
A. Jika terlalu jauh menyebabkan pengemudi kurang sabar
B. Para pengemudi biasanya mengebut dan mendahului
C. Tabrakan terjadi karena pengemudi sering mengantuk
D. Bila sopir berhati-hati kecelakaan tidak mungkin terjadi

D. Bila sopir berhati-hati kecelakaan tidak mungkin terjadi

175. Gubernur DKI Anis Baswedan menargetkan pertumbuhan ekonomi pada tahun 2018 sebesar 6,6%. Ia optimis target itu bisa dicapai karena ada pembangunan skala besar di Jakarta. Kondisi ekonomi dari sisi makro saat ini membaik. Inflasi 2017 mencapai 9,9%, 2016 mencapai 16,6% dengan pertumbuhan ekonomi 2017 sebesar 5,8%. Pada tahun 2018 pertumbuhan ekonomi bisa mencapai target 6,6%. Kata Anis Baswedan kepada wartawan.
Kritik terhadap target Anis Baswedan pada teks tersebut adalah...
A. Seluruh warga DKI mendukung kebijakan Gubernur
B. Target pertumbuhan ekonomi dapat tercapai mengingat tingginya inflasi di tahun 2017
C. Pembangunan skala besar berdampak tercapainya target pertumbuhan ekonomi
D. Untuk mencapai target harus disertai usaha yang maksimal

D. Untuk mencapai target harus disertai usaha yang maksimal

176. (1) betapa gembiranya Andi. (2) Saat pulang sekolah ia mendapat tawaran dari pamannya Abdul Manan, untuk bersekolah di Jakarta. (3) Bagaimanapun di Jakarta harus berjuang. (4) Jakarta adalah kota besar yang ia impikan selama ini. (5) Ia sangat berharap bisa melihat dan tinggal di Jakarta.
Bukti bahwa waktu kutipan tersebut pada siang hari ditunjukkan pada nomor...
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

B. 2

177. Perhatikan puisi berikut!
Bila kasihmu ibarat samudra sempit
Lautan teduh tempat ku mandi
Tempat ku berlayar
Menebar pukat dan melempar sauh
Kalau aku hujan
Kemudian ditanya tentang pahlawan
Nama yang ku sebut paling dahulu
Lantaran ku tahu engkau ibu dan anak mu. "Ibu"
(Karya D. Zawawi Imron)

Isi puisi tersebut menggambarkan...
A. Kegelisahan hati seorang anak
B. Perasaan rindu seorang anak kepada ibunya
C. Perasaan seorang ibu kepada anaknya
D. Perasaan sayang seorang anak kepada ibunya

B. Perasaan rindu seorang anak kepada ibunya

178. Perhatikan pusisi berikut!
Tubuh biru
Tatapan mata biru
Lelaki terguling di jalan
Lewat gardu belanda dengan bumi
Berlindung warna malam
Sendiri masuk kota
Ingin ikut ngubur ibunya

Tema puisi tersebut adalah...
A. Perlawanan
B. Kekejaman
C. Perjuangan
D. Keberanian

C. Perjuangan

179. (1) Sebagai seorang sastrawan, pekerjaan Djenar Mahesa Ayu menulis novel atau cerita pendek. (2) Dari karya tersebut tentu pembaca memperoleh berbagai manfaat. (3) Penyajian pesan penulis sastra halus dan sopan. (4) Diksinyapun sangat halus dan mengena. (5) Hasil penulisannya jarang menimbulkan hal-hal yang berbau SARA.
Kalimat fakta dalam paragraf tersebut ditandai dengan nomor...
A. 1
B. 3
C. 4
D. 5

D. 5

180. Pada era global, sumber daya manusia (SDM) merupakan kebutuhan yang mendasar. Usaha untuk mendapatkan SDM andal dapat dilakukan melalui berbagai cara misalnya melalui usaha penataran, pelatihan, kursus, loka karya, seminar atau kegiatan sejenis. Cara yang efektif untuk menghasilkan SDM andal yaitu melalui jalur pendidikan dengan mengikuti pendidikan tertentu. Seorang dapat belajar berdasarkan kurikulum yang terpogram dan hari yang efektif yang pasti.
Simpulan tersirat dari paragraf tersebut adalah...
A. Pada era global, sumber daya manusia andal merupakan kebutuhan yang mendasar
B. Jalur pendidikan dianggap efektif untuk menghasilkan SDM andal
C. SDM andal dapat dilakukan melalui berbagai cara antara cara pendidikan dan pelatihan
D. SDM yang andal menjadi kebutuhan mendasar bagi setiap negara baik negara maju dan berkembang

C. SDM andal dapat dilakukan melalui berbagai cara antara cara pendidikan dan pelatihan

181. Sebagian produk-produk industri dalam negeri khususnya dalam barang kebutuhan sehari-hari kurang laku di pasaran, masyarakat lebih menyukai produk luar negeri karena kualitanya lebih baik.
Anggapan logis terhadap pernyataan di atas yaitu...
A. Jumlah barang yang dijual dikurangi karena barang-barang tersebut tidak laku di pasaran
B. Barang-barang kebutuhan sehari-hari perlu diproduksi karena diperlukan
C. Kualitas barang harus ditingkatkan karena konsumen lebih senang barang yang bermutu
D. Produksi dalam negeri dijual murah karena dengan harga murah barang cepat habis
E. Barang produksi luar negeri dilarang masuk karena menyebabkan tidak lakunya produk dalam negeri

C. Kualitas barang harus ditingkatkan karena konsumen lebih senang barang yang bermutu

182. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Indonesia adalah negara penghasil kopi terbesar kedua di dunia setelah Brazil
(1) Indonesia adalah negara penghasil kopi terbesar ke dua di dunia setelah Brazil
(1) Indonesia adalah negara penghasil kopi terbesar ke2di dunia setelah Brazil
(1) Indonesia adalah negara penghasil kopi terbesar ke 2di dunia setelah Brazil
Penulisan yang benar pada kata yang digarisbawahi adalah nomor...
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

A. 1

183. Penggunaan imbuhan yang tepat terdapat pada kalimat …..
A. Para petembak telah bersiaga di balik bukit.
B. Siapa penabur benih udang di tambak itu?
C. Kedua peninju saling pukul dengan sengit.
D. Siapa petendang adikku?
E. Kakaknya seorang pentari ternama.

B. Siapa penabur benih udang di tambak itu?

184. Di antara kalimat-kalimat berikut, manakah kalimat yang mengandung makna konotasi?
A. Ia telah kenyang makan soto yang lezat itu.
B. Ia jatuh bangun mengejar bola.
C. Terbelalak kedua matanya melihat pertunjukan mendebarkan itu.
D. Terperanjat ia hingga kedua matanya terbuka lebar-lebar.
E. Ia telah kenyang makan asam garam kehidupan.

E. Ia telah kenyang makan asam garam kehidupan.

185. Di antara kalimat-kalimat berikut, manakah kalimat yang tidak logis?
A. Para pejuang menyerang wilayahwilayah yang masih dikuasai penjajah.
B. Para pejuang berdatangan di jembatan yang hancur akibat serangan musuh.
C. Para pejuang berdatangan ke wilayah yang dijadikan markas pasukan.
D. Para komandan memerintahkan anak buah mereka untuk segera berlindung.
E. Para pejuang menembaki pasukan musuh yang masih tetap bertahan di dalam benteng pertahanan.

B. Para pejuang berdatangan di jembatan yang hancur akibat serangan musuh.

186. Batu karang tetap kukuh berdiri meski ombak keras menerjangnya. Kalimat tersebut menggunakan majas …..
A. personifikasi
B. simile
C. metafora
D. litotes
E. hiperbola

A. personifikasi

187. Di antara kalimat-kalimat berikut, manakah kalimat yang menggunakan majas simile?
A. Bandung tetap terjaga meski malam hampir berlalu.
B. Para pejuang menangkap kaki tangan musuh.
C. Sudilah kiranya engkau mampir ke gubugku.
D. Ia menerjang musuh bagai banteng terluka.
E. Hanya sendirian ia mampu mengalahkan dua ratus prajurit musuh bersenjata lengkap.

D. Ia menerjang musuh bagai banteng terluka.

188. Penulisan yang benar terdapat pada kata …..A. memporak-porandakan
B. mem-bumihangus-kan
C. meremukredamkan
D. meluluhlantak-kan
E. porakporandakan

C. meremukredamkan

189. Penulisan huruf kapital yang benar terdapat pada kalimat …..
A. Ia berenang sendirian melintasi selat Sunda.
B. Gubernur sedang menerima Bupati.
C. Mereka tersesat setelah mencapai puncak gunung Semeru. D. Silahkan anda datang ke rumah Pak Bondan.
E. Hari Sabtu ini Pak Ahmad berangkat ke Bandung.

E. Hari Sabtu ini Pak Ahmad berangkat ke Bandung.

190. Penulisan lambang bilangan yang benar terdapat pada kalimat …..
A. 5 buku, 3 pinsil, dan 2 penghapus dibelinya dari toko itu.
B. Adik membeli lima buku, tiga pinsil, dan dua penghapus
C. Adik membeli 5 buku, 3 pinsil, dan 2 penghapus.
D. Adik membeli 5 (lima) buku, 3 pinsil, dan 2 penghapus.
E. Sebelumnya ia telah membeli 6 buku.

C. Adik membeli 5 buku, 3 pinsil, dan 2 penghapus.

191. Penulisan huruf miring yang tidak benar terdapat pada kalimat …..
A. Nama ilmiah dari tumbuhan herba bergetah yang berbau harum dan berwarna hijau itu adalah Foeniculum vulgare.
B. Atmosfer tersusun atas beberapa lapisan yang dinamai menurut fenomena yang terjadi pada lapisanlapisan tersebut.
C. Nama alligator diambil dari bahasa Spanyol, el laganto, yang berarti sang kadal.
D. Penemu telepon yang sesungguhnya adalah Antonio Santi Giuseppe Meucci, bukan Alexander Graham Bell.
E. Sejarah Majapahit tergambar cukup jelas dalam buku Negarakertagama karangan Mpu Prapanca.

B. Atmosfer tersusun atas beberapa lapisan yang dinamai menurut fenomena yang terjadi pada lapisanlapisan tersebut.

192. Penulisan tanda baca dalam kalimatkalimat berikut ini benar, kecuali …..
A. Sekretaris sedang mengetik; resepsionis menerima tamu perusahaan di ruang tamu.
B. Para pejabat yang datang; gubernur, bupati, dan camat.
C. Pak guru menulis di papan tulis; murid-murid mencatat di buku tulis masing-masing.
D. Ia telah menabung cukup lama; belum dapat juga ia membeli sepeda motor idamannya.
E. Ayah membaca koran; Ibu menonton televisi.

B. Para pejabat yang datang; gubernur, bupati, dan camat.

193. Ia tidak menuju Jakarta, … menuju Bandung.
Isian yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah …..
A. kecuali
B. dan
C. meskipun
D. melainkan
E. padahal

D. melainkan

194. Penggunaan tanda baca yang tepat terdapat pada ….
A. Komandoko, Gamal. 2008. Ken Arok. Yogyakarta: Narasi.
B. Komandoko, Gamal, 2008, Ken Arok, Yogyakarta: Narasi.
C. Komandoko, Gamal. 2008. Ken Arok, Yogyakarta: Narasi.
D. Komandoko, Gamal. 2008. Ken Arok. Yogyakarta; Narasi.
E. Komandoko. Gamal. 2008. Ken Arok. Yogyakarta. Narasi.

A. Komandoko, Gamal. 2008. Ken Arok. Yogyakarta: Narasi.

195. Penggunaan tanda baca yang tepat pada catatan kaki terdapat pada ….
A. Gamal Komandoko. Ken Arok (Yogyakarta: Narasi, 2008). hlm. 29.
B. Gamal Komandoko: Ken Arok (Yogyakarta: Narasi: 2008), hlm. 29.
C. Gamal, Komandoko, Ken Arok, (Yogyakarta, Narasi, 2008), hlm, 29.
D. Gamal Komandoko, Ken Arok (Yogyakarta: Narasi:, 2008), hlm, 29.
E. Gamal Komandoko, Ken Arok (Yogyakarta: Narasi, 2008), hlm. 29.

E. Gamal Komandoko, Ken Arok (Yogyakarta: Narasi, 2008), hlm. 29.

196. Penulisan alamat surat yang benar adalah ….
A. Yth. Ibu Agnes Monica, Jalan Hang Tuah 17, Jakarta Selatan
B. Yth. Ibu Agnes Monica, Jalan Hang Tuah 17, Jakarta Selatan.
C. Yth. Ibu Agnes Monica. Jalan Hang Tuah 17. Jakarta Selatan.
D. Yth. Ibu Agnes Monica Jalan Hang Tuah 17 Jakarta Selatan
E. Yth Ibu Agnes Monica Jalan Hang Tuah 17 Jakarta Selatan

D. Yth. Ibu Agnes Monica Jalan Hang Tuah 17 Jakarta Selatan

197. Mengingat pentingnya acara ini, dimohon Bapak/Ibu hadir pada acara tersebut. ……… Kalimat penutup yang tepat untuk melengkapi penggalan surat undangan di atas adalah …..
A. Demikian surat ini kami buat tak lupa kami ucapkan terima kasih.
B. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, kami sampaikan terima kasih.
C. Atas perhatian dan kehadiran Bapak/ Ibu tepat pada waktunya, kami sampaikan terima kasih.
D. Atas bantuan Bapak/Ibu, kami sampaikan terima kasih.
E. Atas perhatian dan maklum yang Bapak/Ibu berikan, tak lupa kami sampaikan banyak terima kasih.

C. Atas perhatian dan kehadiran Bapak/ Ibu tepat pada waktunya, kami sampaikan terima kasih.

198. Makna ungkapan ringan lidah adalah ….
A. cerewet
B. suka bercakap-cakap
C. suka menyebar fitnah
D. suka menggunjing
E. suka membicarakan hal-hal yang tidak berguna

B. suka bercakap-cakap

199. Kata-kata berikut yang tidak baku adalah …
A. tradisional
B. proporsional
C. oprasional
D. redaksional
E. emosional

C. oprasional

200. Yang tidak termasuk prosa lama adalah ….
A. dongeng
B. hikayat
C. fabel
D. legenda
E. novel

E. novel

201. Ia tengah berjalan-jalan di hutan ketika seekor ular mematuk kaki kirinya. Cepat ia membebat kakinya kuat-kuat dan mengeluarkan bisa ular melalui luka di kakinya itu. Beruntung, ia masih bisa berjalan hingga tiba di desa terdekat dan mendapatkan pertolongan lebih lanjut. Kata berhomonim pada paragraf tersebut adalah …..
A. bisa
B. kaki
C. luka
D. jalan
E. ular

A. bisa

202. Gabungan kata yang harus ditulis terpisah adalah …..
A. bela sungkawa
B. peri bahasa
C. olah raga
D. rumah tangga
E. darma bakti

D. rumah tangga

203. Bacalah paragraf betikut!
Untuk menambah kompetensi di dunia kerja, bahasa Inggris perlu dikuasai. Penguasaan bahasa Inggris memiliki nilai penting untuk mendongkrak kemajuan karier. Pada era persaingan dunia kerja yang semakin kompetitif, seseorang yang menguasai bahasa Inggris otomatis memiliki peluang kerja. Sesoeang yang tidak menguasai bahasa inggris peluangnya lebih kecil untuk diterima sebagai karyawan.
Gagasan utama paragraf tersebut adalah...
A. Bahasa Inggris untuk mendongkrak kemajuan
B. Penguasaan Bahasa Inggris bagi pencari kerja
C. Dunia kerja semakin kompetitif dengan bahasa Inggris
D. Peluang kerja bagi yang tidak bisa berbahasa Inggris

B. Penguasaan Bahasa Inggris bagi pencari kerja

204. Berikut adalah sistematika berpidato yang tepat...
A. Salam pembuka-salam hormat-ucapan puji syukur-isi-harapan-simpulan-ucapan terimakasih-ucapan permohonan maaf-salam penutup
B. Salam hormat-ucapan puji syukur-salah hormat-isi-simpulan-harapan-ucapan terimakasih-ucapan maaf-salam penutup
C. Salam pembuka-salam hormat-isi-ucapan puji syukur-harapan-simpulan-ucapan terimakasih-ucapan maaf-salam penutup
D. Salam pembuka-salam hormat-ucapan puji syukur-isi-simpulan-harapan-ucapan maaf-ucapan terimakasih-salam penutup

A. Salam pembuka-salam hormat-ucapan puji syukur-isi-harapan-simpulan-ucapan terimakasih-ucapan permohonan maaf-salam penutup

205. Cermati paragraf berikut!
(1) Gempa di Bengkulu kali ini memiliki dimensi duka cita yang akan lain. (2) Gempa terjadi di awal Ramadhan. (3) Satu bulan setelah bencana tersebut warga akan merayakan Hari Raya Idulfitri. (4) Amat merisaukan jika dalam tempo hanya sebulan impian tentang kegembiraanya sirna dari mereka-mereka yang tertimpa bencana. (5) Disinilah tantangan pemerintah
Kalimat tidak efektif yang terdapat dalam paragraf tersebut ditandai oleh nomor...
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 3 dan 5

C. 3 dan 4

206. Di bawah ini sistematika penulisan surat resmi yang tepat adalah...
A.
1. Kepala surat
2. Nomor, Lampiran, Perihal
3. Tanggal surat
4. Alamat yang dituju
5. Salam hormat
6. Isi surat
7. Jabatan
8. Tanda tangan
9. Nama terang
10. Tembusan

B.
1. Kepala surat
2. Tanggal surat
3. Nomor, lampiran, perihal
4. Alamat yang dituju
5. Salam hormat
6. Isi surat
7. Jabatan
8. Tanda tangan
9. Nama terang
10. Tembusan

C.
1. Kepala surat
2. Tanggal surat
3. Nomor, lampiran, halaman
4. Alamat yang dituju
5. Salam hormat
6. Isi surat
7. Nama terang
8. Jabatan
9. Nama terang
10. Tembusan

D.
1. Kepala surat
2. Nomor, lampiran, perihal
3. Tanggal surat
4. Salam hormat
5. Alamat yang dituju
6. Isi surat
7. Jabatan
8. Tanda tangan
9. Nama terang
10. Tembusan

A.
1. Kepala surat
2. Nomor, Lampiran, Perihal
3. Tanggal surat
4. Alamat yang dituju
5. Salam hormat
6. Isi surat
7. Jabatan
8. Tanda tangan
9. Nama terang
10. Tembusan

Mau Beli Soal Ini?

WA: 0858 755 20085



iklan tengah