Jenis pelapukan yang sering terjadi di daerah beriklim kering atau gurun adalah pelapukan...

27. Jenis pelapukan yang sering terjadi di daerah beriklim kering atau gurun adalah pelapukan...
a. fisik/mekanis
b. kimiawi
c. alami
d. biologis
e. organik

Jawaban A

123456789101112131415161718192021222324252627282930

Pada daerah yang kering, seperti daerah gurun pasir proses pelapukan batuan terjadi karena perbedaan suhu yang ekstrem antara siang dan malam. Suhu pada siang hari sangat panas sedangkan pada malam hari sangat dingin. Hal ini menyebabkan mineral-mineral dalam batuan mengalami pemuaian dan penyusutan secara cepat dan akhirnya menyebabkan batuan menjadi retak-retak dan lapuk.

Pelapukan Fisika atau Pelapukan Mekanik merupakan pelapukan yang disebabkan oleh proses fisika. Pada proses ini batuan akan mengalami perubahan fisik baik bentuk maupun ukurannya. Pelapukan ini di sebut juga pelapukan mekanik sebab prosesnya berlangsung secara mekanik. Pelapukan fisika terjadi akibat erosi yang disebabkan oleh gerakan tanah dan udara, yang mengikis batuan sehingga menjadi retak dan membentuk tanah dan pasir. Contoh pelapukan fisika ini misalnya terjadi di daerah aliran sungai, ketika aliran air menyebabkan tergerusnya dasar sungai dan wilayah pinggirannya.

iklan tengah