Soal PPKN: Cinta Tanah Air dan Bela Negara

1. Berikut ini merupakan komponen bela negara yang dapat dilaksanakan oleh pelajar adalah ....

A. Tentara Nasional Indonesia

B. Resimen Mahasiswa

C. Ikut pendidikan kewarga negaraaan

D. Wajib militer 

Jawaban: C


Pembahasan:

Komponen bela negara dapat dilaksanakan melalui: Tentara Nasional Indonesia, Resimen Mahasiswa, ikut pendidikan kewarganegaraan dan Wajib militer.


Komponen bela negara yang dapat dilaksanakan oleh pelajar adalah ikut pendidikan kewarganegaraan

2. Perhatikan pernyataan di bawah ini

1. PMI

2. Linmas

3. TNI

4. SAR

Komponen bela negara yang sesuai dengan pengabdian sesuai dengan profesi adalah ….

A. 1, 2, dan 3

B. 1, 2, dan 4

C. 1, 3, dan 4

D. 2, 3 dan 4


Jawaban: B


Pembahasan:

Maksud dari pengabdian sesuai profesi ini misalnya profesi yang berkaitan dengan kegiatan menanggulangi dan/ atau memperkecil akibat perang, bencana alam atau bencana lainnya antara lain petugas Palang Merah Indonesia, paramedis, Tim SAR, Polri, petugas bantuan sosial dan Pelindung Masyarakat (Linmas)

3. Perhatikan pernyataan di bawah ini:

1. Pasal 27 ayat 3 UUD 1945

2. Pasal 30 ayat 3 UUD 1945

3. Pasal 31 ayat 1 UUD 1945

4. UU No 3 Tahun 2002

Peraturan yang mengatur tentang bela negara adalah ....

A. 1, 2, dan 3

B. 1, 2, dan 4

C. 1, 3 dan 4

D. 2, 3 dan 4


Jawaban: B


Pembahasan:

Undang-undang Dasar Tahun 1945, Pasal 27 ayat (3) mengamanatkan bahwa “Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara”. Pasal 30 ayat (1) mengamanatkan bahwa “Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara”

Selanjutnya dalam Undang-undang No 3. Tahun 2002 tentang pertahanan negara dikatakan bahwa bela negara adalah sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara


4. Apa penyebab pertempuran Surabaya?

A. Belanda langsung menyerang Surabay

B. Belanda mengingkari gencatan senjata

C. Gugurnya pejuang dari Surabaya

D. Tewasnya Jenderal Mallaby


Jawaban: D


Pembahasan:

Jenderal Mallaby tewas. Hal ini menimbulkan kemarahan bagi Belanda, sehingga Belanda pada tanggal 9 November 1945 mengeluarkan ultimatum yang pada intinya supaya para pejuang menyerahkan senjatanya kepada Sekutu.

5. Apabila Pendidikan Kewarga negaraan diabaikan adalah …..

A. Berubahnya ideologi Pancasila

B. Tidak ada pendidikan karakter bangsa

C. Menurunnya rasa cinta tanah air

D. Berkurangnya penghormatan kepada pahlawan


Jawaban: C


Pembahasan:

Pendidikan Kewarga negaraan salah satu tujuannya adalah untuk menciptakan warga negara yang cinta akan tanah air

6. Mengapa perundingan Linggarjati dianggap merugikan Indonesia?

A. Kedudukan militer menjadi lemah

B. Indonesia kembali dijajah Belanda

C. Wilayah Indonesia menjadi sempit

D. Belanda ingkar janji dengan perundingan

 

Jawaban: C


Pembahasan:

Isi perjanjian tersebut anatara lain adalah: Belanda mengakui secara de facto wilayah Republik Indonesia, yaitu Jawa, Sumatera dan Madura

7. Perhatikan pernyataan di bawah ini:

1. Belanda mengakui kedaulatan RI

2. Akan dibentuk Uni Belanda

3. Presiden RI dipilih oleh rakyat

4. Kedudukan Indonesia Belanda sederajad

Merupakan hasil Konferensi Meja Bundar adalah

A. 1, 2 dan 3

B. 1, 2, dan 4

C. 1, 3 dan 4

D. 2, 3 dan 4


Jawaban: B


Pembahasan:

Konferensi Meja Bundar antara lain menghasilkan keputusan Belanda mengakui kedaulatan RI, Akan dibentuk Uni Belanda, Kedudukan Indonesia Belanda sederajat


8. Perhatikan pernyataan di bawah ini

1. Perundingan Linggarjati

2. Perundingan Roem-Rojen

3. Perundingan Renville

4. Perundingan Indonesia-Belanda


Pernyataan di atas yang merupakan perjuangan melalui diplomasi mempertahankan kemerdekaan adalah …

A. 1, 2, dan 3

B. 1, 2, dan 4

C. 1, 3 dan 4

D. 2, 3 dan 4


Jawaban: A


Pembahasan:

Perundingan Linggarjati, Perundingan Roem-Rojen, Perundingan Renville adalah perundingan dalam rangka mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia

9. Peristiwa Agresi Belanda I menunjukkan bahwa Belanda ….

A. Mengadu domba bangsa Indonesia

B. Tidak menepati perundingan Renville

C. Tidak mematuhi aturan PBB

D. mengingkari perjanjian Linggarjati 


Jawaban: D


Pembahasan:

Peristiwa Agresi Belanda I menunjukkan bahwa Belanda mengingkari perundingan Linggarjati 

10. Keputusan Panglima Jenderal Soedirman untuk melanjutkan perjuangan dengan bergerilya dengan maksud ….

A. Bergerilya strategi lebih efektif

B. Indonesia masih ada berdiri

C. Kecewa dengan pemimpin sipil

D. Tidak semua pemimpin RI dapat ditangkap


Jawaban: B


Pembahasan: 

Keputusan Panglima Jenderal Soedirman untuk melanjutkan perjuangan dengan bergerilya dengan maksud menunjukkan pada dunia Indonesia masih berdiri 

iklan tengah