Berikut ini yang jenis sekolah yang setara dengan sekolah dasar adalah
7. Berikut ini yang jenis sekolah yang setara dengan sekolah dasar adalah...
A. Meer Uitgebreid Lager Onderwijs (MULO)
B. Algemeene Middlebare School (AMS)
C. Hollandsch Inlandsche School (HIS)
D. Hoogere Burgerschool (HBS)
E. School Tot Opleiding Van Inlansche Artsen (STOVIA)
Jawaban C
Hollands Inlandsche School (HIS) merupakan sekolah yang mempunyai jenjang sama dengan sekolah dasar. Pertama kali didirikan pada 1914, sekolah ini memiliki masa studi tujuh tahun. Sekolah ini diperuntukkan bagi rakyat Indonesia keturunan bangsawan dan keturunan tokoh terkemuka. Bahasa yang digunakan adalah bahasa Belanda.
Hollandsch-Inlandsche School adalah sekolah pada zaman penjajahan Belanda. Sekolah ini, kali pertama didirikan di Indonesia pada tahun 1914 seiring dengan diberlakukannya Politik Etis. Sekolah ini ada pada jenjang Pendidikan Rendah atau setingkat dengan pendidikan dasar sekarang.
Sekolah ini diperuntukkan bagi rakyat Indonesia keturunan bangsawan dan keturunan tokoh terkemuka. Pengantar bahasa yang digunakan adalah Bahasa Belanda.
Posting Komentar