Sejarah termasuk ilmu pengetahuan Namun demikian sejarah tidak memililiki hal berikut yaitu
Sejarah termasuk ilmu pengetahuan. Namun demikian, sejarah tidak memililiki hal berikut yaitu...
a. teori
b. empiris
c. metode
d. objek
e. rumus pasti
Jawaban e
Meskipun Sejarah termasuk dalam ilmu pengetahuan, namun sejarah tidak memiliki rumus pasti. Sejarah merupakan ilmu yang memiliki syarat-syarat keilmuan, antara lain bersifat empiris, memiliki objek, memiliki teori, dan memiliki metode.
Sejarah sebagai ilmu memiliki arti bahwa sejarah merupakan pengetahuan tentang peristiwa yang terjadi di masa lalu, kemudian disusun secara sistematis dan memiliki metode pengkajian ilmiah yang digunakan untuk mendapatkan suatu kebenaran atau suatu hal yang nyata.
Sejarah sebagai ilmu adalah yang memiliki metode, artinya sejarah harus melakukan pengamatan dan didukung dengan bukti-bukti sejarah yang terjadi di masa lampau.
Jadi, sejarah dapat dikatakan sebagai ilmu karena ia menjadi sumber-sumber pengetahuan tentang apa yang terjadi pada masa lampau. Peristiwa pada masa lampau itu disusun secara sistematis menggunakan metode kajian ilmiah, untuk apa menggunakan kajian ilmiah?
Sejarah sebagai ilmu adalah pengetahuan masa lampau yang disusun dengan cara sistematis dan memiliki metode pengkajian ilmiah untuk mendapatkan kebenarannya. Sementara itu, pengertian sejarah sebagai seni adalah sejarah bisa diajarkan melalui seni yang menarik untuk dipelajari.
Posting Komentar